Sejak turun dari tangga pesawat Lion Air ,JT 937 di terminal 2,hingga meninggalkan pintu gerbang ,hanya Spanduk unyil inilah yang menyambut HUT RI ke 71 di Bandara International Sukarno Hatta. Bahkan hingga dipintu gerbang toll yang merupakan batas daerah Bandara Sukarno Hatta,sungguh sangat minim dengan spanduk ucapan selamat,sebagaimana laszimnya kita tengok pada hari Tahun Baru,Natal dan Hari Raya Idul Fitri.
Selain dari spanduk mini,yang dipasang secara asal asalan,tidak tampak spanduk lainnya.disepanjang jalan ,sejak mulai dari turun tangga pesawat di terminal 2 Lion Air,hingga meninggalkan pintu gerbang toll.Suatu hal yang sangat mengherankan,karena justru di pintu gerbang kedatangan inilah,kita seharusnya menunjukkan bukan hanya kepada warga Indonesia,tapi terlebih kepada para tamu asing yang berkunjung ke Indonesia,bahwa rakyat Indonesia,sungguh sungguh merayakan hari Kemerdekaan negerinya secara luar biasa.
Sebelum landing dengan pesawat Lion Air dengan nomor penerbangan JT937, dalam hati saya membayangkan,begitu turun dari pesawat ,akan menyaksikan spanduk spanduk ukuran jumbo yang bertuliskan :”Dirgaharu HUT RI ke 71” atau “Selamat Hari Kemerdekaan RI ke 71”. Namun begitu menginjakkan kaki dianak tangga pesawat, harapan ini bagaikan bara tersiram hujan lebat. Karena sejauh mata memandang,tak satupun spanduk ,yang terpampang ,untuk menyambut HUT RI ke 71.
Masih menghibur diri,mungkin didalam ruangan pasti akan ada kejutan.yakni spanduk atau tulisan besar besar,yang menyatakan rasa sukacita,dalam menyambut Hari Ulang Tahun negeri ini.yang ke 71. Namun lagi lagi nihil.
Berjalan hingga ke Conveyor 5 ,tempat pengambilann bagasi,baru tampak, tulisan :’Dirgahayu RI ke 71” dalam ukuran unyil dan terpasang asal asalan di counter yang sudah tidak terpakai lagi.
Masih tak putus asa, berharap bahwa di pintu masuk Bandara International Sukarno Hatta ini, pasti akan ada spanduk ukuran raksasa ,yang bertuliskan :” Dirgahayu RI ke 71”. Namun harapan demi harapan dari seorang warga Indonesia, diantara 255 juta lainnya,terhempas dan terkandas.
Sekiranya ada pejabat terkait yang membaca artikel ini ,dapat melakukan cross check,bahwa pada hari ini,memang Bandara Suta sangat minim dalam menempatkan spanduk ucapan selamat Hari Kemerdekaan RI. Hingga taksi yang membawa kami melaju meninggalkan lokasi Bandara Sukarno Hatta,tak satupun tampak ada spanduk :"Dirgahayu Republik Indonesia" atau tulisan sejenisnya..Entah apa sebabnya,jujur,saya tidak dapat menjawabnya.
Selamat HUT RI ke 71 untuk kita semua!
Kemayoran, 17 Agustus, 2016