Mohon tunggu...
TJIPTADINATA EFFENDI
TJIPTADINATA EFFENDI Mohon Tunggu... Konsultan - Kompasianer of the Year 2014

Lahir di Padang,21 Mei 1943

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Kiat Sederhana Atasi Kebosanan Ketika Menunggu

25 April 2017   08:24 Diperbarui: 25 April 2017   18:00 626
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

ilustrasi: dok.pribadi

Menyiasati Agar Menunggu Tidak Membosankan

Menunggu bukan hanya merupakan sesuatu yang membosankan,tapi bisa juga :

  • mencemaskan
  • membuat jantung berdebar debar
  • menyebabkan badan panas dingin
  • menyebabkan stress
  • meningkatkan hipertensi
  • menyebabkan kita gampang tersinggung
  • dan seterusnya

Reaksi menunggu,tergantung pada situasi,apa yang sedang ditunggu. Ada dua jenis menunggu,yakni :

  • menunggu jangka pendek
  • menunggu jangka panjang

Jangka Pendek

Menunggu istri yang sedang melahirkan anak pertama,menyebabkan orang jadi nervous,misalnya menunggu:

  •  jawaban lamaran kerja,menyebabkan orang berharap cemas
  •  jawaban lamaran mau menikah,menyebabkan orang gelisah
  •  suami yang tidak pulang,menyebabkan rasa kuatir
  •  anak yang belum pulang hingga tengah malam,menyebabkan cemas dan kuatir
  • tanggal gajian,menyebabkan orang tidak sabaran ,hingga merobek kalender
  • orang sakit,menyebabkan cemas,kuatir dan was was
  • piutang yang sedang ditagih menyebabkan harap harap cemas
  • Dan seterusnya dan seterusnya

Menunggu Jangka Panjang

Menunggu biji yang ditanam ,kapan berbuahnya

menunggu anak pohon pisang yang hari ini ditanam,kapan berbuahnya

Nah,tentu tidak mungkin ,kita jongkok atau duduk dikebun,menunggu hingga tanaman yang kita tanam mulai berbuah.Karena bisa jadi dalam hitungan tahun. Maka agar tidak membuat kita jenuh menunggu kapan pohon berbuah,kita melakukan berbagai aktifivitas  dan sekali sekali menyirami dan memupuk tananam kita.Sehingga tanpa terasa bulan demi bulan dan tahun demi tahun berlalu dan akhirnya pohon sudah mulai berbuah.

Tehnik mengalihkan perhatian,agar jangan hanya tertumpu pada ,:"kapan berbuahnya tanaman yang ditanami " dapat dimanfaatkan juga dalam mengantisipasi menunggu untuk jangka waktu pendek.Yakni mencari kesibukan lain,hingga yang ditunggu sudah pulang atau sudah lahir ,maupun sudah diperoleh sesuai harapan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun