Mohon tunggu...
TJIPTADINATA EFFENDI
TJIPTADINATA EFFENDI Mohon Tunggu... Konsultan - Kompasianer of the Year 2014

Lahir di Padang,21 Mei 1943

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Keduanya Hilang Tanpa Bekas

8 Maret 2016   03:39 Diperbarui: 8 Maret 2016   04:10 6106
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

[caption caption="Foto Kenangan terakhir bersama Ferry Indra dan Herry Indra. keponakan kami yang hilang bersama MH370 - 8 maret 2014"][/caption]Hilang Tanpa Bekas

Hari ini, dua tahun yang lalu... tanggal 8 Maret ,tahun 2014

Pesawat MH370 yang lepas landas dari Malaysia, dengan membawa penumpang berjumlah 239 orang dalam penerbangan menuju ke Beijing. Kehilangan kontak dan dinyatakan hilang. Sebagian besar penumpang berasal dari China

Sedangkan penumpang dari Indonesia berjumlah 7 orang, diantaranya terdapat 2(dua) orang kakak beradik: Ferry Indra (42 tahun) dan Herry Indra (35 tahun) yang berdomisili di Jakarta. Keduanya adalah putra pertama dan ketiga dari pasangan suami istri Yanita Effendi dan Lazuardi Indra Suadaya.

Selengkapnya

Saya sedang mandi ketika istri saya menyampaikan bahwa ada berita duka. Dua orang Ponakan kami, Ferry Indra dan Herry Indra hilang bersama pesawat Malaysian Air Line MH370 dalam penerbangan mereka menuju ke Beijing. Dan kabar duka ini disampaikan via telpon oleh Linda, salah satu ponakan kami.

Serasa tidak percaya akan berita ini, saya telepon ulang keponakan saya. Ternyata berita itu benar.

Masih mencoba menelepon kakak saya Yanita Effendi yang tinggal di Bandung,  ibunda dari Ferry dan Herry. Dan jantung kembali seperti berhenti, ketika mendengarkan tangisan dari kakak saya via telepon.

Kami langsung menuju ke Bandung, ke daerah Cijerah, tepatnya di Gelong Asih dimana kakak saya bertempat tinggal. Setelah mengendarai mobil sekitar 3 jam, kami tiba di sana. Pada jam 00.30 dini hari, diruang tamu bertebaran kasur, dimana seluruh anggota keluarga menumpuk disana. Saya hanya bisa memeluk kakak saya dan tidak mampu berkata-kata.

Kendati operasi terbesar dan termahal sepanjang sejarah dunia yang melibatkan 29 negara di dunia serta didukung oleh 50 pesawat super canggih dan 49 kapal pelacak, namun segala upaya yang spektakuler ini, ternyata tak pernah mampu mengungkapkan misteri hilangnya MH370 bersama seluruh penumpang dan awak pesawatnya. Disusul dengan berita resmi dari KBRI Kuala Lumpur yang menyatakan ikut berduka, untuk semua penumpang, warga negara Indonesia yang hilang bersama MH370

Dua tahun sudah berlalu…
Yang tersisa adalah kepedihan yang mendalam bagi keluarga penumpang MH370. Bagi istri Ferry dan putri tunggalnya, bagi istri Herry dan kedua anaknya yang masih balita, dan tidak kurang meninggalkan kesedihan yang tak terlukiskan pada kedua orang tua mereka dan seluruh keluarga besar serta teman-teman mereka.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun