Mohon tunggu...
TJIPTADINATA EFFENDI
TJIPTADINATA EFFENDI Mohon Tunggu... Konsultan - Kompasianer of the Year 2014

Lahir di Padang,21 Mei 1943

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Hal yang Penting Dipersiapkan Demi Keselamatan Diri dan Keluarga

23 Juni 2014   02:56 Diperbarui: 20 Juni 2015   02:47 296
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
14034413541788944156

[caption id="attachment_330407" align="aligncenter" width="484" caption="check list penting untuk keselamatan dan kenyamanan diri dan keluarga"][/caption]

Management tidak hanya dibutuhkan dalam perdagangan dan masalah keuangan,tetapi juga demi untuk menjaga keselamatan diri dan keluarga,ketika berencana berpergian keluar negeri. Agar perjalanan aman dan tidak terlantar dinegeri orang, maka perlu ada yang memanage persiapan perjalanan .Salah satu cara termudah adalah dengan mempersiapakan  check list ,yang  mutlak diperlukan sewaktu mempersiapkan keberangkatan.

Jangan sampai  terjebak oleh pemikiran, bahwa untuk keluar negeri itu cukup bila memiliki uang,paspor dan Visa. Ada beberapa hal yang penting untuk diketahui. Bukan untuk menakut nakuti,tetapi lebih baik bersusah payah terlebih dulu dan bisa bersenang senang di perjalanan.Dari pada sebaliknya, traveling dengan senang hati,eh tahu tahu di negeri orang malah dapat masalah.

Kalau  membuka google,disana banyak yang menuliskan tips bagi pelancong keluar negeri. Tetapi selama ini yang ditampilkan adalah tips selayang pandang,yang hanya berhubungan dengan bisnis perjalanan. Tulisan ini saya himpun dari puluhan kali ,saya dan istri melakukan perjalanan keberbagai negara di dunia ini. Saya jelaskan hal ini,sama sekali bukan bermaksud pamer,tapi hanya sebagai referensi,bahwa catatan ini disusun, berdasarkan pengalaman pribadi.

Check List:

Bila sudah mantap merencanakan perjalanan keluar negeri ,disarankan,pertama tama siapkanlah sebuah block note .Tuliskanlah daftar persiapan keperluan yang harus di penuhi.baik yang akan dimanfaatkan ketika berangkat,maupun selama dalam perjalanan.

Karena bagaimanapun hebatnya daya ingat ,tetap saja kemungkinan ada yang terlupakan. Satu hal saja terlupakan,maka perjalanan ,yang seharusnya memberikan kegembiraan,bisa berubah menjadi hal hal yang menyedihkan. Oleh karena itu ,lebih baik repot diawal,dari pada repot di negeri orang.

Check list ini tidak kalah pentingnya dengan persiapan phisik lainnya, karena menjadi point penentu ,kenyamanan perjalanan yang akan ditempuh

1.Keuangan

2.Paspor

3.Visa

4.Tiket pulang pergi

5.Barang bawaan

6.Pakaian sesuai musim

7.Hotel di tempat tujuan

8.Penjemputan /ada atau tidak

9.Barang pribadi/obat dll

10..Hp dan charger

KEUANGAN:

·Siapkan sesuai dengan mata uang negara yang akan dituju

·Menukar uang dinegeri orang tidak mudah.

·Bahkan ada negara yang tidak menerima penukaran uang Indonesia.

·Uang tunai sebaiknya dibawa secukupnya.

·Selebihnya di jadikan travel check .

·atau ke Kartu Debit anda dengan beberapa logo.Misalnya : Visa,Master,Alto,Cirrus

·Untuk mempermudah anda bila mengambil uang di ATM luar negeri.

·Nomer Pin Kartu Kredit atau Kartu Debit anda, sebaiknya di simpan di folder HP.

·Bayangkan bila  lupa nomer Pin di negeri orang dan anda tidak bawa uang tunai.

·Khusus bila ke Jepang. Kebanyakan mesin ATM nya menolak Kartu Kredit /Debit dari luar.

·Bila anda terpaksa membawa uang jumlah banyak,jangan ditumpuk dalam satu tempat.

PASPOR:

·Pastikan nama yang tercantum ,tidak ada satu hurufpun yang berbeda.

·Pastikan pada tanggal keberangkatan ,paspor masih berlaku minimal 6 bulan kedepan.

·Tidak menjadi masalah apakah cuma sehari diluar negeri atau beberapa bulan.

·Bila anda Wartawan.,sebaiknya jangan dicantumkan pada kolom pekerjaaan di Paspor

·Karena banyak negara akan menolak Visa untuk wartawan.

·Paspor jangan pernah ditinggalkan di kamar hotel.

·Siapkan foto copy paspor ,bila terjadi sesuatu yang tidak diingini.

·Jaga jangan sampai paspor basah

VISA:

·Sebaiknya gunakan jasa Travel yang sudah biasa mengurus Visa.

·Dari pada bolak balik,karena berkas dokumen yang tidak lengkap.

·Perhatikan tanggal Visa mulai berlaku dan kapan berakhirnya.

·Jangan coba coba tinggal lebih lama,karena akan dapat masalah.

·Bila anda ke Eropa,sebaiknya urus sekaligus Visa Schengen.

·Karena dengan Visa ini bebas masuk kesemua negara Eropa,kecuali U.K.

TIKET PULANG PERGI:

·Pastikan tiket pulang pergi ,dalam kurun waktu ijin Visa

·Siapkan foto copy tiket, untuk antisipasi

·Pastikan nama ditiket ditulis dengan benar

·Jangan ada satu huruf yang salah.

·Kalau anda pria,pastikan tertulis MR.

·Kalau anda wanita pastikan tertulis MRS/MS.

·Perhatikan terminal keberangkatan nya dimana.

·Jangan lupa untuk keluar negeri butuh 3 jam sebelum jam keberangkatan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun