Dalam ilmu managemen pendidikan, disertasi merupakan penelitian yang mendalam atas puluhan atau mungkin juga ratusan makalah dan jurnal pendidikan yang telah dibaca dan diserape ssensialnya. Dan tidak hanya berhenti hingga dalam sebuah kesimpulan dari penelitian tersebut ,melainkan menghadirkan sebuah solusi ,yang berdasarkan pengembangan ide baru,agar dapat dipetik manfaatnya bagi orang banyak.
Tetapi tulisan ini sama sekali tidak membahas tentang dunia pendidikan.Walaupun pernah menjadi seorang pendidik,namun diri saya bukan dalam kapasitas untuk membahas tentang arti dan makna yang mendalam tentang disertasi.
Judul :”DisertasiKehidupan“ hanya meminjam istilah yang biasa di gunakan dikalangan universitas. Mengapa ? Karena hidup ini sendiri,sesungguhnya adalah “A Real University” atau Universitas yangsejati. Karena dalam kehidupan,semua orang yang mau belajar,memiliki kesempatan untuk belajar ilmu apa saja.Termasuk ilmu yang tidak diajarkan di universitas manapun di dunia ini.
Misalnya:
- ilmu hidup berbagi
- ilmu hidup bertoleransi
- ilmu kesabaran
- ilmu kerendahan hati
- ilmu menerima kegagalan
- ilmu bangkit dari keterpurukan
- ilmu hukum tabur dan tuai
- dan seterusnya
University of Life ini,dibuka 24 jam sehari
- 7 hari seminggu
- 365 hari setahun
- tidak mengenal hari libur
- ruang belajar bisa dimana saja
- mahasiswanya bisa siapa saja
- mahagurunya adalahkehidupan itu sendiri
- dosen pembimbing adalah alam yang ada disekeliling kita
- profesor penguji adalah perjalanan waktu
Bukan Kajian Ilmuan
Tulisan ini ditulis bukanlah berdasarkan hasil penelitian para ilmuan.Melainkan semata mata berdasarkan proses pembelajaran hidup.Baik dari pengalaman hidup pribadi,maupun belajar dari kehidupan orang banyak. Bukan dari hasil baca baca buku,ataupun berselancar di dunia maya,melainkan hasil petualangan pribadi di berbagai pulau dan lebih dari seratus kota diseluruh nusantara. Ditambah dengan petulangan pribadi ke 5 benua didunia dan tinggal ,serta berbaur dengan beragam suku bangsa didunia,selama sepuluh tahun di Australia. Tinggal dalam keluargaAustralia, tingggal dikeluarga Italia dan bergabung di multiculturalcentre .Dimana berhimpun orang orang dari berbagai latar belakang kehidupan,suku bangsa dan agama,
Belajar Jangan Hanya dari Kesuksesan .,tapi Juga Belajar dari Kegagalan
Kata orang pintar:”Belajarlah dari pengalaman hidup anda,karena pengalaman adalah guru terbaik”
Kata orang bijak :”Jangan hanya belajar dari pengalaman anda saja,tapi belajarlah juga dari pengalaman hidup orang lain,agar anda tidak perlu mengalami kegagalan yang sama”
Terinspirasi oleh kata kata bijak ini,mendorong saya untuk menuliskan tentang ,bagaimana belajar secara efektif di Universitas Kehidupan ini dan mengaplikasikannya dalam kehidupan pribadi .Serta menerapkannya dalam kehidupan bermasyarakat