Mohon tunggu...
TJIPTADINATA EFFENDI
TJIPTADINATA EFFENDI Mohon Tunggu... Konsultan - Kompasianer of the Year 2014

Lahir di Padang,21 Mei 1943

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Tidak Mudah Dapat SIM di Australia

2 Juni 2024   19:51 Diperbarui: 2 Juni 2024   20:19 195
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumentasi pribadi 

Australia Termasuk Negara Paling Sulit Dapatkan Surat Ijin Mengemudi 

Salah seorang anak sahabat saya yang melanjutkan Study disalah satu university di Perth, sebut saja namanya Robert,kebetulan ketemu di market. " Susah banget dapat SiM disini ya Om. Sudah dua kali ikut ujian masih belum lulus.

Curhat semacam ini sudah sering kali saya dengar. Sebenarnya bukanlah masalah tidak paham apa yang ditanya, tetapi karena menganggap mudah, sehingga tidak mempersiapkan diri secara maksimal.

Australia Termasuk Negara Paling Sulit Dapatkan Driver Lisence 

Hal Ini bukan kata saya dan juga bukan menurut saya, tetapi hal Ini dikatakan oleh seorang guru Mengemudi,asal Indonesia.

Ijinkanlah saya kutip;

Suhendra Koes Wibowo, guru mengemudi dari Indonesia di Sydney sejak tahun 2004 mengatakan bahwa memang sulit untuk mendapatkan SIM di Australia. Australia adalah salah satu negara yang susah untuk dapat izin mengemudi karena peraturannya sangat ketat, saya punya murid dari Malaysia, Taiwan, dan Amerika Serikat sekalipun yang mengatakan bahwa di Australia lebih sulit untuk dapat izin mengemudi. (https://www.abc.net.au)

Perlu Persiapan Diri 

Walaupun di Indonesia saya sudah puluhan tahun.mengemudikan kendaraan, tetapi sebelum ikut teori Driver Lisence test,saya belajar selama satu bulan.

Saya cari semua soal ujian yang dapat dihimpun di google. Saya jawab hingga nol salah.Baru saya ikut test theory Driver Lisence. Ada 45 pertanyaan dan bila lebih dari 3 kesalahan, dinyatakan Fail atau gugur.

Puji syukur kepada Tuhan, saya dapat mengerjakan semuanya dengan nihil kesalahan. Sewaktu ujian,kita berhadapan dengan computer. Sesudah siap lapor ke Petugas.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun