Walaupun Tampak SepeleÂ
Apalah artinya sebuah Pepaya,apalagi hanya sebesar ini? Tetapi bagi saya pribadi, sangat berharga. Karena ini adalah hasil kerja keras mencangkul dan menyirami tanaman ini sejak masih kecil hingga berubah.Â
Apalagi,tanah di Australia rata rata terdiri dari pasir. Sehingga bila mau bercocok tanam harus mau membeli tanah pupuk. Yang harga per kantong adalah 10 dollars atau setara dengan  seratus ribu rupiah.Â
Agar tanaman Pepaya dapat berbuah, minimal dibutuhkan 2 kantong Tanah.
Setelah ditanam, mutlak harus disirami setiap hari, khususnya pada musim panas ini.
Kalau di negeri kita ada lirik lagu mengatakan:" Tongkat kayu jadi tanaman" , tetapi di Australia justru sebaliknya. Bila tanaman tidak rajin disirami,maka dalam tempo singkat, tanaman akan menjadi tongkat kayu.
2 Tahun Kemudian
Hasil jerih payah menampakan hasil m Satu buah pepaya sudah matang
Boleh jadi bagi orang lain, tulisan ini dianggap sebagai humor. Masa iya cuma pohon pepaya berbuah until, sampai merasa perlu tulis artikel? Emang kurang kerjaan?
Tapi bagi saya dan isteri tercinta, tulisan ini sama sekali bukanlah humor, melainkan ungkapan rasa syukur dan kegembiraan hati, Karena hasil jerih payah sudah menghasilkan.