dokumentasi pribadi/duduk bersantai ria,sambil menikmati makanan kecilÂ
Kalau Ada Cara Mudah, Mengapa Pula Cari Yang Rumit?
Masalah hidup sudah cukup banyak. Bagi yang hidupnya pas pasan,masalahnya bagaimana dapat mengubah nasib secepartnya. Bagi yan secara ekonomi hidupnya sudah cukup mapan,bukanlah berarti masalah hidup sudah selesai. Kaena bila orang sudah tidak lagi punya masalah ,berarti hidupnya sudah selesai .Game is over  atau pikun. Karena itu,adanya masalah merupakan petanda kita masih hidup.
Sesungguhnya,yang semakin mempersulit hidup itu adalah diri kita sendiri . Pikiran melambung terlalu tinggi dan terbawa oleh paradigma berpikir yang keliru,bahwa semua hal yang rumit itu,baru benar. Padahal, menimati waktu luang dengan duduk santai di rerumputan,sambil menikmati makanan seadanya,sudah merupakan Selfhealing yang sangat bermanfaat,untuk refreshing atau peremajaan batin yang sudah kelelahan ,saking banyaknya hal yang dipikirkan.
ket.foto: untuk dapat menikmati hidup ,sesungguhnya tidak perlu ribet/dokumentasi pribadi
Bawa sebungkus nasi rames atau sekotak kue,duduk santai di rerumputan,sambil menikmati udara sejak ,sungguh menghadirkan kebugaran dalam hati kita. Tidak musti duduk direstoran mewa ataupun travelling keluar kota,cukup ketepi pantai atau ketaman ,dimana kita dapat menikmati udara segar dan makanan kecil.
Kami berdua ,jarang makan di restoran,kecuali diajak oleh anak mantu cucu. Â Kalau kami berdua,biasanya membawa makanan dari rumah dan menikmati makan siang ditepi pantai. Kami berdua tidak melakukan hal hal yang rumit rumit ,melainkan menikmati udara segar dan masakan yang dibawa dari rumah.
Hal Hal Kecil Tapi Menghadirkan kegembiraan hidup