Mohon tunggu...
TJIPTADINATA EFFENDI
TJIPTADINATA EFFENDI Mohon Tunggu... Konsultan - Kompasianer of the Year 2014

Lahir di Padang,21 Mei 1943

Selanjutnya

Tutup

Segar Pilihan

Ada Apa dengan Buah Kurma?

7 April 2022   08:52 Diperbarui: 7 April 2022   08:54 956
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
ket.foto: pohon kurma sedang berbuah di Mesir /dokumentasi pribadi

Sehingga Menjadi Santapan Dibulan Ramadan?

Sejak masih duduk dibangku sekolah dasar ,yang saya tahu adalah bahwa buah kurma didatangkan dari negara Arab. Untuk kami yang tinggal di kota Padang,hanya sekali dalam setahun dapat mencicipi rasa buah kurma,yakni saat Ramadan.

Itupun yang kualitas rendah,karena bisa terjangkau untuk membeli segenggam buah kurma,yang bijinya lebih banyak ketimbang daging buahnya. 

Pada waktu itu buah kurma diimpor dalam kemasan kaleng dan tiba di Padang sudah menyatu sehingga yang jualan harus berkerja memisah-misahkan.

Ternyata Australia Juga Penghasil Kurma

Sejak tinggal di Australia, kami tidak perlu lagi menunggu sekali setahun untuk dapat menikmati rasa buah kurma,karena dihampir setiap supermarket ada di jual buah kurma dalam berbagai kualitas. Yang paling murah harganya sebungkus tidak sampai seharga secangkir kopi,yakni $.2.99 . Rasanya lumayan enak dan bersih dari berbagai benda benda asing 

Buah kurma itu banyak jenisnya dan kita bebas memilih sesuai selera dan sesuai dengan isi dompet. Tapi apapun yang dipilih, apakah yang harganya hanya 2 dolar sekotak atau kurma Premium yang harganya 18 dolar perkotak dengan berat 400 gram,khasiatnya sama.

dokumentasi pribadi
dokumentasi pribadi

Karena iklim dan tanah di Australia merupakan padang pasir dan panas,maka tanaman kurma dan unta ,hidup subur disini. Antara lain tumbuh di South Australia,Alice Spring dan di Queesland .Karena itu dapat dipahami,mengapa harganya sangat murah menurut ukuran di Australia,dimana secangkir kopi ,paling murah adalah 5 dolar satu cangkir

dokumentasi pribadi
dokumentasi pribadi

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Segar Selengkapnya
Lihat Segar Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun