Semoga Tulisan Ini Dapat Menjadi Motivasi
Urusan vaksinasi memang bukan merupakan sebuah paksaan. Orang yang tidak mau menerima vaksinasi, mana ada aturan boleh dipaksa paksa? Hal ini berlaku juga di Australia. Â
Ada surat pemberitahuan datang ,bahwa dipersilakan menghubungi dokter pribadinya untuk mendapatkan suntikan vaksinasi. Kalau memang ogah atau takut menerima suntikan untuk vaksinasi ,penerima surat bisa pura pura tidak menerima surat tersebut. Tetapi tentunya bukan tanpa resiko.Â
- Resiko pertama kalau mau berpergian keluar daerah, wajib menunjukkan Surat Keterangan dokter,bahwa sudah menerima vaksinasi
- Resiko kedua. bila ada anak atau cucu melahirkan,maka hukum melarang untuk menengok bayi,sebelum bayi divaksin
- karena kami berdua sudah divaksinasi ,maka kami boleh menggendong cicit kami
- Bayi baru boleh divaksin ,bila sudah berusia minimal 6 minggu
Kami Tinggal Serumah Dengan Cucu dan Cicit
Karena kami tinggal serumah dengan cucu dan mantu cucu yang baru melahirkan cicit kami yang pertama,maka kami harus mau menerima beberapa jenis vaksinasi,agar dapat menengok dan menggendong cicit. Isteri saya sejak dari sebelum cicit lahir sudah mengajak saya,untuk menerima vaksinasi ,maklum sudah sangat kangen menggendong cicit pertama
Maka kami ke Shenton Medicare Center dan bertemu dengan dokter Julus Tan.yang berasal dari Malaysia . Kami memilih dokter Tan ini,karena sama sama orang Asia dan pasti lebih memahami ,apa yang terbaik bagi kami sebagai orang Indonesia.Â
Memanfaatkan Medicare Card Yang Fungsinya Sama Dengan BPJS
Dengan memanfaatkan Medicare Card  dan Kartu Senior,kami kedokter untuk layanan kesehatan,termasuk medical check up tidak membayar apapun. Termasuk menerima vaksinasi.Â
Untuk Medicare Card, tidak perlu berusah payah mengurusnya,juga tidak ada bayaran apapun. Dan semua Kartu Medicare berlaku sama untuk seluruh penduduk Australia,tanpa membedakan antara :"sudah warganegara Australia atau "hanya" Â menjadi penduduk Australia. Â Perbedaan ,hanya dalam hak pilih dan memilih. Sedangkan dalam hal lain,seratus persen sama.
Sama Sekali Tidak Ada Reaksi Pada Kami BerduaÂ
Sesuai dengan Surat Keterangan Dokter pada  gambar diatas,kami sudah mendapatkan sebanyak tujuh kali suntikan vaksinasi,antara lain:
- vaksinasi herpes
- coughing vaccinasiÂ
- Flu vaccinasiÂ
- Covid Vaccinasi