Mohon tunggu...
TJIPTADINATA EFFENDI
TJIPTADINATA EFFENDI Mohon Tunggu... Konsultan - Kompasianer of the Year 2014 - The First Maestro Kompasiana

Lahir di Padang,21 Mei 1943

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Warga Senior Dimanjakan

24 Mei 2021   23:13 Diperbarui: 24 Mei 2021   23:36 196
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Travelling Naik Kereta Api Gratis

Malam ini saya baru saja membaca pesan masuk dari  Perth Departement Transportation yang isinya adalah sebagai berikut :

Dear Tjiptadinata EFFENDI,

You are now registered for Pensioner Free Travel. Please allow up to 5 business days for Transwa's processes to complete before making a booking. Please go to transwa.wa.gov.au or call 1300 662 205 to book travel.
Additional contact information may be requested at this time.

Dulu Kami Manfaatkan untuk ke Kalgorie ,dengan menempuh perjalanan selama lebih kurang tujuh jam. Begitu masuk kedalam gerbong kereta api,serasa bagaikan masuk di penerbangan dengan tiket First Class Dalam satu gerbong ,hanya terdapat 7 barisan tempat duduk,yang terbagi atas kiri dan kanan masing masing untuk dua tempat duduk. Jarak antara kursi satu dengan di depan cukup jauh,untuk bisa berselonjor,tanpa mengganggu orang lain. 

SIM Gratis 

dokpri
dokpri
Bagi setiap warga yang sudah berusia 75 tahun ke atas, maka driver license hanya berlaku selama satu tahun dan harus diperpanjang lagi. Tapi tidak perlu repot untuk ke sana ke mari karena ada surat resmi datang dari pemerintah. Hanya perlu menandatanganinya dan dikirimkan via online ke alamat yang tertera pada surat pemberitahuan tersebut. 

Selanjutnya,hanya menunggu hingga driver license yang baru tiba via pos. Seandainya terlambat tiba, saya juga tidak perlu sibuk karena surat pemberitahuan itu berlaku selama SIM baru belum diterima. Tetapi ada catatan, bahwa sebelum SIM yang diperpanjang hingga tahun depan berakhir saya harus kembali menjalani medical check-up.  Selain dari diberikan kebebasan untuk memanfaatkan transportasi umum ,termasuk Bis dan Kereta api,selama bukan jam sibuk,masih ada tike gratis untuk travelling di wilayah Australia Barat.

dokpri
dokpri
Bebas Biaya Perawatan Kesehatan

Sebagai pemegang Kartu Senior,setiap orang mendapatkan layanan kesehatan secara gratis,termasuk bilamana harus dirawat inap. Hal ini saya lamai sendiri secara pribadi,seperti yang sudah pernah saya tuliskan, Hampir sebulan dirawat di Public Hospital ,akibat accident.  Baik biaya perawatan,maupun biaya menginap dan  konsumsi pagi siang dan malam,semuanya ditanggung pemerintah Pada waktu saya dirawat sebulan dirumah sakit,biaya mencapai lebih dari 22 ribu Australian Dollar,tak satu senpun saya mengeluarkan dana .

Tulisan ini hanya sekedar masukan,semoga kedepannya,di negeri kita para orang tua juga mendapatkan berbagai fasilitas,sehingga bagi yang kurang mampu dan tidak ada masukan dana lagi,tetap dapat menikmati hidup ,dengan jalan jalan gratis 

Tjiptadinata Effendi

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun