Mereka kemudian lebih memilih tinggal di Penfui timur, Kupang, dengan membangun rumah Panti Asuhan yang diberi nama “Roslin” untuk menampung anak-anak terlantar yang sebagian besar dari pengungsi Timtim,
Seperti biasa,niat tulus membantu orang lain,belum tentu akan berlangsung semudah yang dibayangkan. Hal ini juga dialami oleh Budi.Singkatnya,berawal dari 4 orang anak,kelak Rumah Yatim Piatu Roslin mengasuh 400 anak dari 1300 anak yatim
CNN Hero 2009
Belakangan baru tahu,bahwa ternyata niat tulus dan hasil kerja keras bersama istri tercinta ini membuahkan hasil yang manis bagi pria asal Yogyakarta ini. Yakni , sebuah penghargaan dari CNN sebagai CNN Hero 2009.
Penghargaan tertinggi sebagai dedikasinya untuk kehidupan sosial dari anak-anak NTT. Budi yang asli berasal dari Yogyakarta,ayah dari 3 orang anak ini dan didukung sepenuh hati oleh Peggy istri tercinta,ternyata secara konsisten mengabdikan dirinya ,demi kemanusiaan.
Pada awalnya, Budi sama sekali tidak tahu,untuk apa ia membeli sebidang tanah di Kupang. Tanah ini terletak di Jalan Claret RT 019 RW 006, Penfui Timur, Kecamatan Kupang Tengah, Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur. Ternyata jalan Tuhan,memang tidak ada yang tahu (edition.cnn.com )
Memetik Pelajaran Berharga
Bagi saya ,mendapatkan kesempatan berbicara secara langsung dengan Sang Pahlawan versi CNN ini, sungguh merupakan sebuah pelajaran berharga.Yakni ilmu yang tinggi dan kehidupan yang glamour tidak membuat dirinya menjadi sosok yang angkuh.Bahkan sangat rendah hati. Bukan hanya dari tutur kata,melainkan dari bahasa tubuh yang disampaikan.
Budi yang kami kenal dalam waktu lebih kurang dua jam,terasa sangat hangat,ketika memeluk saya .Setiap berbicara matanya menatap dengan damai ,memancarkan kerendahan hati yang bersemayam dalam dirinya. Tinggi ilmunya,tapi tetap rendah hati.
catatan: ditulis,sebagai warming up menyongsong Kompasianival 2019!
Tjiptadinata Effendi