Wow itu Berapa Sih?
Perth, Western Australia Salary, Average Salaries | PayScale Australia
Average Salary in Perth, Western Australia, Australia The average salary in Perth, Western Australia is AU$63,302. Popular jobs in Perth include Accountant, Mechanical Engineer, and Operations Manager which paybetween AU$59,596 and AU$92,424 per year.Jun 15, 2019 https://www.payscale.com/research/AU/Location=Perth-Western-Australia/Salary
Kalau ada orang mengucapkan kata "wow" dalam percakapan ataupun dalam tulisannya, mengindikasikan atau patut diduga ada sesuatu yang luar biasa menyenangkan hati. Salah satunya adalah ketika membicarakan tentang penghasilan. Nah kebetulan saya dan istri sudah tinggal di Australia sejak tahun 2006 begitu juga putra dan putri kami bersama keluarga.Â
Cucu cucu kami sejak di SMA sudah kerja paruh waktu di berbagai sektor dan hal ini resmi diizinkan di sini. Bukan masalah orang tua mereka mampu atau tidak, tapi untuk mempersiapkan anak-anak agar kelak ketika lulus sarjana menjadi sarjana yang siap kerja.
Berapa sih gaji mereka? Kalau usia anak SMP gaji hanya 8 – 10 dollar per jam Jadi kalau mereka kerja sehabis pulang sekolah, paling 3 atau 4 jam sehari. Berarti sehari menerima gaji sekitar 30 -40 dolar atau sekitar 1000 dolar perbulan. Lumayan untuk beli jajan dan kebutuhan pribadi mereka.
Untuk tingkat usia SMA ada peningkatan gaji menjadi 12 -15 dolar per jam Sedangkan cucu kami yang sudah mahasiswa dibayar per jam 18 -20 dolar dan dalam seminggu mengantongi hasil kerjanya sejumlah 400 dolar atau sekitar 1.600 dolar perbulan atau setara 16 juta rupiah.Lumayan kan?
Tingkat PengangguranÂ
Dan ini bukan sekedar wacana atau harapan orang tua dan pemerintah, tapi memang sudah terbukti. Dari beberapa sumber tingkat pengangguran di Australia sangat kecil, yakni sekitar 5- 6 persen. Hal ini bukan karena ketiadaan lowongan pekerjaan, melainkan karena berbagai faktor lain.Â
Karena justru di sini lapangan pekerjaan banyak, para pekerja yang sedikit terutama di Australia Utara. Sehingga untuk memenuhi kebutuhan para pekerja, pemerintah mengadakan berbagai kemudahan antara lain kalau dulu batasan usia maksimal adalah 30 tahun, kini ditingkatkan menjadi 35 tahun.
Bahkan ada fasilitas lainnya yang dapat disebut "wow ", yakni mendapatkan kesempatan untuk mendapatkan visa permanent yang lazim disebut "P.R" atau Permanent Residence"