Menurunkan Harga Jual
Kalau sebelumnya, para lulusan sarjana ini memasang :”tarif tinggi”,semisalnya :
- Lowongan kepala bagian
- Kepala bidang pengadaan
- Kepala bidang pemasaran
- Chief Editor
- Sales Manager
Setelah telapak sepatu semakin menipis ,karena sudah dua tahun olah raga turun naik keberbagai kantor dan perusahaan, akhirnya terjadi erosi semangat dan etos kerja. Jalan satu satunya adalah menurunkan “nilai jual” yang tadinya selangit ,menjadi :” asal dapat pekerjaan”
Namun kendati,walaupun sudah membanting harga jual ,ternyata sialnya, masih belum juga ada peluang untuk mendapatkan pekerjaan. Sehingga akhirnya , dengan rasa frustasi,melipat ijazah sarjana dan menyimpannya dirak rak buku. Untuk kemudian,dengan berat hati ,menyingsingkan lengan baju dan mulai bekerja dibidang :” Car Wash” . Sengaja ditulis dalam bahasa Inggeris, walaupun artinya adalah :” Cuci Mobil”.tapi rasanya lebih enak dan terhormat mendengarkan kata :”Car Wash”
Lowongan Kerja Yang Selalu Terbuka
Sesungguhnya, ada lowongan yang selalu terbuka dan hampir pasti akan diterima. Yakni sebagai :
- Financial Consultant
- Penghasilan Menjanjikan
- Tiap Tahun Berpeluang Keluar Negeri dibiayai Perusahaan
- 10 tahun kerja tidak terputus, ada uang pensiun
Mengapa Orang Enggan Bekerja di Perusahaan Financial Consultant (Insurance)?
- Masyarakat Indonesia Belum Insurance Minded
- Asuransi terlanjur dapat stigma negative
- Dianggap menyumpahi orang cepat mati
- Padahal sesungguhnya adalah sebaliknya
- Kalau orang cepat mati ,malah perusahaan asuransi bisa bangkrut
Bekerja sebaga Konsultan Keuangan di Perusahaan Asuransi ,memang tantangannya berat. Akan tetapi fasilitas yang ditawarkan juga cukup menantang. 3 bulan setelah masa percobaan, sudah langsung diterima sebagai agen tetap. Diberikan ruang kerja tersendiri. Boleh menggunakan telpon,selama untuk kepentingan perusahaan. Minuman air mineral,teh . dan kopi tersedia setiap waktu. Ruangan berair condition. Untuk keperluan mengambil uang nasabah,mobil perusahaan dapat digunakan. Bila ada yang bertanya. Kerja dimana? Kita dapat dengan mantap menjawab:”Saya bekerja sebagai Financial Consultant! Dan berkantor di gedung megah.
Bekerja disini, ada banyak kesempatan untuk bertemu dan berbincang bincang dengan masyarakat dari berbagai golongan. Dan sekaligus membantu orang orang yang sama sekali tidak memahami pentingnya arti asuransi,bila terjadi sesuatu yang tidak diinginkan. Dengan memegang polis asuransi,maka orang tidak hanya memproteksi dirinya sendiri,tetapi juga mencegah dirinya menjadi beban bagi keluarga,seandainya terjadi hal hal tidak diingini.
Bila kita memahami dengan sepenuhnya ,makna dan manfaat asuransi,mungkin saja lowongan ini menjadi passion kita. Sehingga dalam waktu dekat, banyak hal yang sekaligus dapat dicapai,yakni:
- Menjamin hari tua kita
- Berpeluang mendapatkan penghasilan yang menjanjikan
- Berpeluang untuk pesiar keluar negeri dengan biaya perusahaan
Namun, tentunya ,jangan berharap akan dapat durian runtuh