Mohon tunggu...
TJIPTADINATA EFFENDI
TJIPTADINATA EFFENDI Mohon Tunggu... Konsultan - Kompasianer of the Year 2014

Lahir di Padang,21 Mei 1943

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup Artikel Utama

Abadikan Saat-saat Penting dengan Cara Unik dan Murah

10 September 2016   08:45 Diperbarui: 10 September 2016   18:30 498
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi. quotesgram.com

Lost time, will never found again”. Kira-kira begitulah kata peribahasa yang mengingatkan kita semua agar jangan membiarkan waktu berlalu begitu saja tanpa arti. Ada momen-momen penting dalam perjalanan hidup yang sesungguhnya amat disayangkan bila dibiarkan berlalu tanpa diabadikan. 

Kesalahan inilah yang pernah saya lakukan dan kemudian disesali. Ulang tahun diri sendiri, ulang tahun istri, ulang tahun pernikahan, bahkan momen-momen di saat anak-anak kami lahir terlewat tanpa selembar foto yang dapat ditengok sebagai kenangan. Karena pada waktu itu jangankan berfoto, popok anak saja harus ikhlas menggunakan kain-kain bekas.

Dokumentasi pribadi Tjiptadinata Effendi
Dokumentasi pribadi Tjiptadinata Effendi
Kini zaman sudah maju. Ada banyak cara yang dapat dilakukan untuk mengabadikan saat saat bersejarah. Bisa diabadikan dengan kamera saku dan dengan memotretnya menggunakan HP. Salah satu cara unik dan murah untuk mengabadikan  saat-saat bersejarah hidup kita dan hidup orang orang yang kita cintai, yakni dengan  menjadikannya dalam wujud sebuah perangko.

Dokumentasi pribadi Tjiptadinata Effendi
Dokumentasi pribadi Tjiptadinata Effendi
Caranya Sangat Mudah:
  1. Pilin salah satu hasil jepretan yang terbaik
  2. Bawa ke Kantor Pos Pusat
  3. Tanyakan ke informasi
  4. Serahkan flash disk untuk discanning’
  5. Tentukan mau dicetak dengan nilai nominal berapa
  6. Perangko ini sah, sebagai perangko regular

Dokumentasi pribadi Tjiptadinata Effendi
Dokumentasi pribadi Tjiptadinata Effendi
Membagikan setiap orang yang ada dalam foto dengan hanya mengeluarkan dana sekiar 5 ribuan, akan merupakan suatu yang unik yang dapat ditempelkan di album keluarga dan menjadi kenangan abadi. 

Sehingga dengan demikian hanya dengan pengeluaran dana sekitar seratus ribuan, kita sudah dapat mengabadikan momen-momen penting dalam hidup kita, sekaligus membagi kenangan indah ini untuk 40 orang, anggota keluarga serta sahabat-sahabat kita.

Kalau ada cara murah meriah untuk mengukir sejarah hidup kita mengapa harus cari yang mahal?

Cikupa, 10 September 2016

Tjiptadinata Effendi

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun