Mohon tunggu...
TJIPTADINATA EFFENDI
TJIPTADINATA EFFENDI Mohon Tunggu... Konsultan - Kompasianer of the Year 2014

Lahir di Padang,21 Mei 1943

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup Pilihan

Rendah Hati adalah Kemuliaan, Rendah Diri Penghinaan Diri

7 Juli 2016   21:10 Diperbarui: 7 Juli 2016   21:13 619
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Rendah diri adalah sebuah sikap yang merupakan penghinaan bagi diri sendiri.Merasa diri tidak ada apa apanya.Merasa bahwa semua orang lebih hebat dari diri kita. Rasa rendah diri ini akan memicu tindakan yang ragu ragu dalam pergaulan. Bahkan untuk bersalaman dengan orang lain, rasanya sangat tersiksa.

Tidak berani ikut bicara ,karena merasa diri tidak “sederajat “dengan orang lain. Apalagi bila berhadapan dengan orang penting atau pejabat.

Jangan lupa, bila kita tidak dapat menghargai diri sendiri, bagaimana pula orang lain,akan menghargai diri kita?

Bersikaplah Dengan Wajar

Bersikaplah dengan wajar. Berhadapan dengan teman teman sebaya atau yang lebih muda dari kita, tentu saja berbeda dengan sikap kita ketika berhadapan dengan  orang yang lebih tua, atau mungkins sebaya orang tua kita.

Menghadapi  tokoh masyarakat atau orang penting, adalah wajar bila dalam sikap kita menunjukkan rasa hormat. Tetapi tidak perlu sampai menyebabkan kita menjadi salah tingkah.

Memupuk Rasa Percaya Diri

  • Biasakanlah bergaul  dengan beragam komunitas
  • Karena hal ini akan menghadirkan  rasa percaya diri secara alami
  • Jagalah penampilan kita,agar rapi dan bersih
  • Rapi dan bersih,tidak berarti harus mahal
  • Batik 35 ribu rupiah,sudah dapat menjadikan kita apik
  • Karena penampilan bukan diukur dari harga pakaian kita
  • Melainkan dari kebersihan dan kerapian diri

Rendah Hati Menjembatani Perbedaan

Rendah hari merupakan jembatan terhadap segala perbedaan .Baik berbeda dalam latar belakang sosial kehidupan,maupun beda latar belakang pendidikan,Silkap rendah  yang tulus, mempermudah jalan hidup kita dan membuka pintu lebar lebar bagi kita dalam berinteraksi terhadap berbagai golongan masyarakat. 

Dengan mengaplikasikan sikap rendah hati didalam hidup ,kita tidak akan kehilangan apapun,malahan menampilkan kemuliaan diri ,sebagai manusia yang bermartabat. Namun  rendah diri, jusrtu menyebabkan kita kehilangan rasa hormat pada diri kita sendiri.

Semoga tulisan ini ada manfaatnya

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun