Membaca Tulisan Saya di Kompasiana
Suatu waktu entah karena apa yang menariknya ,Lusi membaca tulisan saya dan istri,yang di sharekan di facebook. Lalu Lusi menghubungi putrinya yang ternyata tinggal di Sydney sejak 10 tahun lalu.
Mengontak saya via facebook,bahwa Lusi sudah berada di Sydney..Sebuah surprise bagi kami, sesudah terpisah begitu lama,namun Kompasiana sudah menjembatani,sehingga kami dapat berjumpa kembali
Â
[caption caption="Ririn dan suami Hendra ,serta buah hati mereka/tjiptadinata effendi"]
Berkendaraan ke Sydney
Kami saling kontak dengan putri Lusi yang namanya Ririn di Sydney. Hasil komunikasi, kami ditunggu. Maka saya bersama istri,kemarin meluncur ke Sydney dengan mengendarai mobil imut kami Toyota Yarris.
Mengandalkan GPS di HP,istri saya bertindak sebagai Navigator atau penunjuk jalan. Lebih dari satu jam,akhirnya kami ketemu Lusi ,dirumah Putrinya Ririn di sebuah apartement,yang berlokasi di Kings ford. Sangat dekat dengan bandara International Sydney
Saling Bernostalgia
Sudah dapat dibayangkan, ketemu dengan saudara sepupuh dan membongkar kisah kisah penderitaan hidup kami semasa muda dan dengan penuh rasa syukur,dihari tua dan sama sama sudah punya cucu, kami diberikan kesempatan oleh Tuhan,untuk menikmati hidup layak.
Ririn bersuamikan pria asal Krawang dan sudah dikarunia seorang putri cantic,usia 2 tahun