Satu dekade perkembangan teknologi informasi dan komunikasi rupanya telah mengubah kebiasaan manusia. Pengenalan alat komunikasi elektronik berupa telepon selular dan Internet menyebabkan sebuah perubahan yang besar. Perubahan itu dapat dibuktikan, misalnya, dengan semakin hilangnya perangko.
Minat koleksi perangko atau yang disebut pula hobi filateli adalah sebuah penyaluran diri yang unik. Koleksi perangko dari berbagai daerah, bahkan berbagai negara, sangat menarik untuk diperhatikan dan ditekuni.
Keberadaan filateli pada zaman informasi super cepat saat ini sungguh terancam. Lebih banyak orang yang enggan berkomunikasi dengan bantuan perangko, dalam wahana surat-menyurat, karena sekarang telah ada sarana komunikasi yang lebih cepat dan lebih murah, misalnya pesan singkat (SMS) melalui telepon selular. Orang dapat mengirim kabar dalam waktu sekejap.
Memang seperti telah menjadi hukum alam bahwa kemunculan teknologi baru membuat orang "lupa" akan teknologi yang digantikannya. Bagi sebagian pembaca yang lahir pada era 1980an hingga 1990an barangkali kurang mengenal dengan filateli. Pada saat menginjak usia nalar, pembaca kelahiran dua zaman ini telah dikenalkan dengan sejumlah peralatan komunikasi canggih.
Mampukah hobi filateli bertahan? Pertanyaan ini memiliki persentase jawaban "ya" lebih sedikit dibandingkan persentase jawaban "tidak". Generasi sekarang semakin enggan mengadakan korespondensi "fisik" berupa surat yang dikirimkan melalui bantuan perangko karena menganggap cara komunikasi semacam ini memakan waktu. Akibatnya, semakin sedikit jumlah perangko yang digunakan. Filatelis (pengumpul perangko) pada umumnya perlu bekerja lebih keras untuk memperbanyak koleksinya.
Mengamati kenyataan ini maka pantaslah kiranya jika dikatakan fingertips kill the philatelic stars, seperti yang pernah dialami oleh radio oleh adanya televisi (video kills the radio stars).
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H