Gwen lalu mencoba bertanya sekali lagi, meyakinkan Miles untuk mau menemaninya jalan-jalan. Miles pun hanya terdiam. Berikutnya adegan pertarungan Miles Morales setelah melewati portal multiverse.
Video yang berdurasi 2 menit 35 detik itu lalu menjadi heboh di internet. Bahkan video pertama ini sudah ditonton 3,8 juta orang dalam waktu 5 jam saja.
Dalam deskripsi video tersebut, Sony menuliskan jika kisah Miles Morales akan melanjutkan kisahnya melawan penjahat baru dengan tim yang baru. Salah satu timnya adalah Spider-Gwen.
Sebelumnya 5 hari yang lalu, saat diwawancarai Fandago, Amy Pascal Produser Sony mengatakan jika film kedua animasi Miles Morales akan menjadi film yang "fantastic".
"Ini akan menjadi fantastis. Kami memiliki sesuatu untuk ditunjukkan dalam waktu dekat," kata Amy Pascal.
Ditanya mengenai kemungkinan Miles Morales akan dibawa ke dalam live action, Amy mengungkapkan jika banyak hal yang bisa dieksplor oleh tim mereka.
"Saya akan mengatakan ada begitu banyak hal yang dapat kita jelajahi, tetapi apa yang selalu harus kita lakukan sebelum kita memutuskan siapa penjahatnya dan apa yang akan dilawan Spidey adalah apa cerita yang kita ceritakan. Apa cerita Peter Parker yang kita ceritakan? Apa kisah Miles Morales yang kami ceritakan? Tapi kita harus selalu memulainya. Hal yang baik tentang film-film ini adalah sebesar kanvas tempat mereka mengambil tempat, mereka selalu hanya cerita tentang seorang anak," kata Amy Pascal.
Jika kamu belum melihat video promo Spider-Man : Across The Spider-Verse, kamu bisa melihat di bawah ini.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H