Dosen Pembimbing : Rijal Khaerani S.Si, M.Stat
Prodi Manajemen Pemasaran Pariwisata, Universitas Pendidikan Indonesia
Starbucks merupakan sebuah merek coffee shop yang berasal dari Amerika Serikat yang didirikan petama kali di Seattle USA. Starbucks dikenal dengan tempat yang instagramable bagi anak milenial untuk bersantai, mengerjakan tugas, dan nge-date bersama pasangan. Selain itu Starbucks memiliki tempat yang nyaman, bersih serta mudah dijangkau karena persebaran nya yang merata di berbagai kota anda.Â
Promo, apakah kalian pernah mendengarnya? Tentu sudah tidak awam lagi bagi kita sebagai anak milenial, seringkali kita mencari promo diberbagai market untuk menghemat budget yang kita keluarkan. secara umum promo merupakan suatu cara untuk menarik pelanggan agar tertarik dengan produk yang kita jual. salah satu promo yang paling banyak dikeluarkan perusahaan adalah voucher.
Saat ini Starbucks sedang bagi-bagi voucher melalui aplikasi "Starbucks ID" bagi para pengguna aplikasi tersebut. Anda dapat memakai voucher tersebut di berbagai outlet terdekat dengan syarat dan ketentuan yang berlaku. Voucher yang disediakan Starbucks sangat beragam contohnya Free tall baverage, Buy 1 get 1, Min. spend IDR 50K, serta disc 20-30%.Â
Anda dapat memilih voucher di bagian reward yang ada di aplikasi Starbucks ID, selain itu saat pembelian produk Starbucks anda mendapatkan tambahan stars. Jika sudah terkumpul melebihi kelipatan 50 stars, anda akan mendapatkan lebih banyak voucher yang ditawarkan oleh Starbucks. Jika stars anda sudah terkumpul 300, secara otomatis anda naik level dari Green menuju ke Gold. Yang tentunya anda akan mendapatkan reward serta penawaran menarik lain nya yang berlaku selama 1 tahun anda berlangganan dengan aplikasi tersebut.
Dengan adanya voucher yang diberikan oleh Starbucks, hal ini dapat meningkatkan pemasukan dan penjualan di masa pandemi. Maka dari itu, jika anda tertarik silahkan di coba mendownload aplikasi "Starbucks ID" di app store dan play store yang ada di gadget anda.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H