Bahan viscose cotton juga mudah untuk diatur, sehingga kaosnya dapat memiliki berbagai gaya dan pola yang beragam. Namun, perlu diingat bahwa viscose cotton bisa lebih rentan terhadap kerutan dan perlu perawatan khusus saat mencuci.
Cotton Combed
Cotton combed merupakan bahan yang sangat baik untuk membuat kaos. Bahan ini terkenal karena kualitasnya yang tinggi dan berbagai kelebihannya. Cotton combed adalah jenis katun yang memiliki serat kain yang lebih halus, kuat, dan nyaman saat digunakan.
Kualitas serat yang lebih baik ini akan membuat kaos cotton combed lebih awet dan tahan lama, serta tetap nyaman meskipun digunakan dalam cuaca panas.
Bahan ini juga memiliki kemampuan menyerap keringat dengan baik, yang menjadikannya pilihan yang ideal untuk aktivitas sehari-hari atau olahraga. Jadi, jika kamu mencari bahan kaos berkualitas tinggi, cotton combed adalah pilihan yang sangat baik.
Katun Murni
Katun murni dapat dibedakan berdasarkan jenis benang yang digunakan dalam pembuatannya. Salah satu jenis katun murni yang berkualitas adalah katun combed. Katun Jepang asli juga merupakan jenis katun murni yang terbuat dari 90% hingga 100% katun berkualitas premium.
Kain katun juga memiliki sifat seperti higroskopis, sehingga mampu menyerap keringat dan akan terasa sejuk saat digunakan. Selain itu, masih ada beberapa ciri lainnya dari  bahan katun:
- Bertekstur lembut dan halus
- Terasa nyaman di kulit saat dikenakan
- Mampu menyerap air dengan baik
- Dapat dicelup dengan baik dan mempertahankan warna
- Tahan panas setrika bersuhu cukup tinggi
Ciri-ciri katun ini yang membuatnya sering digunakan sebagai bahan dasar untuk membuat pakaian, termasuk pakaian dalam, pakaian tidur, dan pakaian kerja.
Kesimpulan
Diatas merupakan bahan kaos cotton dan jenisnya. Kamu tinggal memilih bahan kaos cotton mana yang cocok untuk membuat pakaian yang kamu inginkan. Bahan kaos cotton juga sangat bagus jika digunakan untuk membuat baju kaos polo, pakaian lainnya atau industry tekstil lain. Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H