Amuntai- Balai Pemasyarakatan (Bapas) Amuntai terus berupaya meningkatkan keterampilan dan kemandirian ekonomi bagi klien pemasyarakatan yang berada dalam pembimbingannya . Salah satu langkah strategis yang dilakukan adalah dengan menjajaki kerja sama dengan Ar-Raudah Management Amuntai dalam bidang kerajinan permebelan stainless steel , Kamis (13/3).
Pertemuan yang berlangsung di Kantor Ar-Raudah Management Amuntai ini dihadiri oleh Kepala Kabapas Amuntai beserta jajaran dan pihak manajemen Ar-Raudah. Diskusi antara kedua pihak berlangsung hangat dengan pembahasan yang difokuskan pada peluang pelatihan keterampilan, produksi, dan pemasaran produk permebelan berbahan stainless steel.
Dalam kesempatan tersebut, Kepala Kabapas Amuntai, Tri Haryanto menyampaikan bahwa kerja sama ini diharapkan dapat memberikan bekal keterampilan yang bermanfaat bagi klien pemasyarakatan sehingga mereka mampu mandiri secara ekonomi dan dapat diterima dengan baik oleh masyarakat.
"Kami ingin agar klien pemasyarakatan tidak hanya dibina dari segi mental dan perilaku, tetapi juga diberikan keterampilan yang dapat menjadi bekal hidup mereka di kemudian hari. Bidang permebelan stainless steel yang dikembangkan oleh Ar-Raudah Management Amuntai ini memiliki potensi yang baik untuk menjadi salah satu solusi dalam memberdayakan klien kami," ujarnya.
Pihak Ar-Raudah Management Amuntai menyambut baik rencana kerja sama ini dan menyatakan kesediaannya untuk memberikan pelatihan serta pendampingan bagi klien pemasyarakatan yang ingin menggeluti bidang permebelan stainless steel.
Dengan adanya kerja sama ini, diharapkan tercipta sinergi yang positif dalam menciptakan sumber daya manusia yang terampil, produktif, dan mampu berkontribusi bagi masyarakat
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI