Mohon tunggu...
Tigor Agustinus Simanjuntak
Tigor Agustinus Simanjuntak Mohon Tunggu... Staff Admin -

Janganlah membalas kejahatan dengan kejahatan; lakukanlah apa yang baik bagi semua orang.

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Ber-internet Sambil Terima Telepon Memakai Indosat 3G Plus

25 November 2012   08:48 Diperbarui: 24 Juni 2015   20:42 267
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

[caption id="" align="aligncenter" width="155" caption="Indosat super 3G+"][/caption] Teknologi 3G adalah teknologi pengembangan dari 2G yaitu teknologi komunikasi 2 jalur komunikasi yaitu jalur GSM (Global System for Mobile Communication) dan jalur CDMA (Code division multiple access) dimana jalur GSM adalah jalur komunikasi sistim digital yang lebih bagus dari komunikasi sistim analog. CDMA adalah jalur komunikasi pengembangan dari GSM untuk komunikasi digital dan komunikasi data. Sistem CDMA inilah cikal bakal sistim 3G disebabkan pihak militer memakai sistem ini untuk GPS (Global Positioning System) pada peralatan canggih mereka. Setelah CDMA berkembang maka lahirlah sistim 2.5G yang lebih terkenal dengan sistim GPRS (General Packet Radio Service) yaitu sistim pengiriman dan penerimaan data lebih cepat dari sistim CDMA terdahulu karena sistim tersebut berbentuk paket data dengan menggunakan sistem tunneling dimana laju data lebih tinggi. dari sistim GPRS inilah kita mengenal pertama kali telephone pintar dapat mengakses internet untuk pemakai GSM. Untuk GPRS ini tarifnya dihitung berdasarkan volume data (besarnya data) atau time data (waktu data) untuk mempergunakan GPRS tersebut. untuk kecepatan akses adatanya adalah sekitar 56 kilobit per detik sampai dengan 115 kilobit per detik. [caption id="" align="aligncenter" width="256" caption="Bundling Indosat dengan sistem GPRS"][/caption] Setelah sistim GPRS terkenal ternyata setelah beberapa tahun kemudian ada lagi sistim yang lebih canggih yaitu sistim EDGE (Enhanced Data rates for GSM Evolution) dimana sistim ini bertujuan untuk menghasilkan kecepatan data yang lebih cepat dibandingkan GPRS yaitu maksimalnya kecepatan data sampai dengan 384 kilobit per detik. sebetulnya secara teknis EDGE ini sudah termasuk sistim 3G tetapi karena masih banyak orang lebih mengenal EDGE ini adalah generasi 2.75G. [caption id="" align="alignnone" width="258" caption="Bundling Indosat dengan sistim EDGE"][/caption] Sedangkan sistim yang terbaru dan umum dipasaran adalah sistim 3G dimana sistim ini adalah dinamakan mobile bradband (modem internet yang bisa dibawa kemana saja). Jadi jika anda membawa modem berbentuk korek api maka itulah sistim 3G yang sekarang. dan untuk sistim komunikasi CDMA lebih dikenal setingkat 3G ini adalah EVDO. Untuk Teknologi 3G ini  dapat mengakses data sampai dengan 384 kilobit per detiknya dan salah satu provider Indonesia yang memiliki lisensi untuk mengembangkan sisitim 3G ini adalah INDOSAT. [caption id="" align="aligncenter" width="495" caption="IM3 groove dengan sistim 3G"]

[/caption] Dikarenakan sistim 3G ini lisensinya sudah dikuasai oleh Indosat maka para inovator di indosat melakukan terobosan baru yaitu im3 Groove. Dikarenakan minat pelangan semakin banyak dengan hadirnya perangkat canggih maka indosat membuat program baru yaitu Indosat Super 3G+. [caption id="" align="aligncenter" width="403" caption="Bundling Indosat dengan sistim Super 3G+"][/caption] Bundling ini dikhususkan untuk perangkat gadget terbaru seperti google nexus 4, HTC Droid DNA, LG Optimus G, HTC Windows Phone 8X, Motorola Droid RAZR MAXX HD , Nokia Lumia 920, Samsung Galaxy SIII, Dell XPS 10, Samsung ATIV Tab, Samsung Galaxy Tab 8.9, dan lainnya. Indosat juga menyediakan paket-paket internet yang beragam dari mulai paket kuota harian, mingguan dan bulanan serta paket unlimited harian, mingguan dan bulanan. untuk paket kuota dapat dilihat disini.... Seperti yang kita ketahui bersama dari dulu bahwa Indosat selalu mengedepankan layanan telpon dengan suara yang jernih, paket-paket nelpon yang beragam, paket sms yang beragam pula, paket internet yang banyak, serta paket lainnya yang tidak dapat disebutkan satu persatu. Saya adalah pengguna Indosat sejak 2005 yang dulunya adalah memakai telepon genggam bermerk Nokia yang sangat banyak dipakai rakyat Indonesia. selain kualitas suara sangat bagus juga sangat irit mengenai pulsa. Untuk kualitas suara bisa dikatakan nomor 2 dari pendahulunya yang sudah menggeluti dunia telekomunikasi. Tetapi kalau dilihat dari hematnya saya mengacungkan jempol buat Indosat sebab tidak memakan biaya banyak walaupun kita bersms ataupun berkomunikasi dengan provider lain. Begitu juga dengan layanan data sangat memuaskan disebabkan banyak nya pilihan paket yang kita inginkan sesuai dengan kebutuhan kita. Bagi yang memiliki gadget canggih sudah sepantasnyalah memakai provider Indosat sebab hanya Indosatlah yang memiliki 4 jenis layanan kartu dari tahun 2005 yaitu IM3, Mentari, Matrix dan Starone. Untuk Im3 sendiri saya sudah memakainya dari tahun 2005. Sedangkan Mentari pernah memakainya tapi saya kehilangan nomor tersebut. Oh ya kartu Mentari adalah kartu prabayar pertama dengan fasilitas bebas penjelajahan nasional. Kartu Matrix dulunya adalah kartu internet dengan basis GPRS dan pernah memilikinya tetapi karena saya belum paham tentang teknologi dulunya maka kartu matrixnya tidak dipakai lagi. Kartu Matrix yang sekarang adalah khusus untuk pelanggan Indosat Pra Bayar dimana berbeda dengan kartu produk Indosat lainnya. Yang terakhir adalah StarOne kartu ini belum saya miliki sebab sosialisasinya kurang sehingga untuk produk CDMA-nya tidak populer. Bagi saya Indosat dengan jaringan dan kualitas suara dan data yang bagus untuk super 3G+ dapat nilai plus bagi pemakai pribadi baik dimana saja disebabkan kualitas dapat terjangkau dimanapun kita berada. Untuk ke depannya diharapkan para pelanggan indosat diberikan penyuluhan tentang program terbaru yang spektakuler dengan mengirimkan sms ke setiap pelanggannya untuk hadir. Sebab pengguna Indosat juga bukan hanya dengan gadget tercanggih tapi masih ada yang memakai handphone yang hanya bisa menerima telepon dan sms. Jika dikumpulkan pada stadion Senayan pengguna Indosat se-Jakarta saya yakin tidak muat jika ingin membuat acara spektakuler hanya dengan mengirimkan SMS. SMS tersebut dapat berisi kode tiket masuk sesuai dengan data yang ada sehingga jika ada pelanggan provider lain dapat diketahui secara cepat. Semoga Indosat memberikan pelayanan lebih kepada pengguna jasanya dikalangan rakyat miskin agar Indosat dicintai oleh masyarakat maupun pengguna Indosat. Salam Indosat mania.............. Share Twitter: https://twitter.com/igorsimanjuntak/status/272623777458827265 Share FB: https://www.facebook.com/tigor.agustinus.simanjuntak.hkbp/posts/463015083740978

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun