Mohon tunggu...
Tiffany
Tiffany Mohon Tunggu... Editor - Penulis

Pelontar opini paruh waktu.

Selanjutnya

Tutup

Music

Band Rock Alternatif "Rex Party" Melepasliarkan Lagu Perdananya "Sins and Fallacies"

24 Februari 2022   17:55 Diperbarui: 24 Februari 2022   18:46 319
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Rex Party merupakan band independen asal Tangerang yang meracik lagu alternatif rock khas jalanan. Ketiga personilnya memupuk persahabatan di sebuah sekolah menengah kejuruan di Tangerang. Alvaro; siswa kelas 3 yang menjadi gitaris, Hans; guru yang menjadi Bassist, dan Mr. Scraptorius Rexy; dinosaurus jenaka yang melalang buana sebagai drummer. 

Sepak terjang ketiganya dipenuhi rintangan pandemi, namun dengan uluran tangan oleh Majalah Hai lewat program Hai Demos, band Rex Party berhimpun kembali dan berhasil meluncurkan lagu perdananya yang bertajuk "Sins and Fallacies" yang akan telah dilepasliarkan pada hari Jumat, 18 Februari 2022.

Lagu tunggal "Sins and Fallacies" menjembatani garis antara satir dan euforia. Terinspirasi dari fenomena sosial "virtue signalling", lirik lagu ini ditulis dari sudut pandang orang-orang yang mempertontonkan superioritas moral mereka untuk meningkatkan derajat sosial mereka. Lantunan lini vokal dan dengungan senar bass turut menari bersama narasi satir yang menyindir topeng altruistik fana ini. 

Raungan distorsi gitar mengiringi deru drum yang menjaga momentum tetap hidup. Musikalitas Rex Party dipenuhi dengan riuh ricuh yang enejik. Derajat lintang musik Rex Party bertumpu besar pada Nirvana dan Arctic Monkey yang telah menggema besar di semesata musik alternatif. Ilustrasi dan sampul digital "Sins and Fallacies"  merupakan hasil goretan dari Hans (bassist) yang terinspirasi dari lukisan Jean-Michel Basquiat yang kemudian dianimasikan oleh Siravaim untuk video musik "Sins and Fallacies".

Riang, ricuh, dan jenaka; Rex Party telah keluar dari kandangnya untuk berkarya di dunia seni alternatif Tanah Air. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun