Mohon tunggu...
Tiara Kusuma Dewi
Tiara Kusuma Dewi Mohon Tunggu... Lainnya - pelajar

Enjoy your life

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pelantikan Pengurus OSIS SMA Negeri 3 Sidoarjo

19 Mei 2024   12:39 Diperbarui: 19 Mei 2024   12:41 39
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Sosbud dan Agama. Sumber ilustrasi: PEXELS

Sidoarjo, hari Kamis 17 Agustus 2023 pukul 07.15

Hari yang di nanti-nanti namun mengharukan bagi seluruh pengurus OSIS dan siswa -- siswi SMA Negeri 3 Sidoarjo. Pasalnya SMA Negeri 3 Sidoarjo akan menyelenggarakan acara pergantian pada pengurus OSIS-nya. Acara ini bertempat di lapangan basket SMA Negeri 3 Sidoarjo. Acara yang penuh makna ini akan dihadiri oleh Ibu Ristiwi Peni, sebagai Kepala Sekolah SMA Negeri 3 Sidoarjo, serta seluruh siswa-siswi, dan guru.


Dalam upacara yang ditunggu-tunggu ini, ada sebanyak 43 siswa dan siswi resmi dilantik sebagai pengurus OSIS yang baru. Sementara itu, 21 siswa dan siswi yang telah menjalankan tugas dengan baik akan resmi purna sebagai pengurus OSIS pada periode sebelumnya. Ibu Ristiwi Peni memberikan penghargaan kepada pengurus OSIS yang telah purna sebagai apresiasi atas dedikasinya kepada SMA Negeri 3 Sidoarjo dalam periode kepemimpinan sebelumnya.


" saya mengucapkan terima kasih dan selamat kepada pengurus osis yang telah purna, dan saya juga mengucapkan selamat menjalankan tugas baru kepada pengurus OSIS yang terlantik. Semoga kedepannya semakin baik dan dapat memajukan SMA Negeri 3 Sidoarjo" kata ibu Ristiwi Peni, kepala sekolah SMA Negeri 3 Sidoarjo.


Momentum ini tidak hanya menjadi ajang serah terima jabatan bagi para pengurus OSIS, namun juga sebagai kesempatan untuk mengapresiasi dedikasi dan kontribusi para pengurus OSIS yang telah purna. Dengan semangat baru, dan Visi-Misi yang baru para pengurus OSIS yang dilantik diharapkan dapat membawa inovasi dan ide-ide segar untuk kemajuan SMA Negeri 3 Sidoarjo.
Kehadiran seluruh warga sekolah dalam acara ini menunjukkan dukungan penuh terhadap kepemimpinan baru serta rasa kebersamaan yang kuat di SMA Negeri 3 Sidoarjo. Mari kita abadikan momen bersejarah ini dan kita doakan keberhasilan bagi para pengurus OSIS yang baru dalam melanjutkan dan menjalankan amanah mereka sebagai pemimpin yang baru.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun