Mohon tunggu...
Money

Vertigard "Your future Vertical Garden Mini Kit Series"

14 April 2019   23:08 Diperbarui: 14 April 2019   23:54 20
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bisnis. Sumber ilustrasi: PEXELS/Nappy

Dewasa ini masyarakat semakin di tuntut untuk menjadi lebih produktif dan efisien terhadap waktu.  Tuntutan di dunia kerja maupun sosial, menjadikan manusia semakin jarang memiliki waktu untuk sekedar melakukan hobi maupun berekreasi. Masyarakat perkotaan yang cenderung memiliki mobilitas tinggi, merawat tanaman di perlukan waktu yang cukup lama dan perawatan yang rumit.

Seiring dengan dinamisnya kehidupan masyarakat perkotaan, masyarakat mulai sadar akan gaya hidup sehat dengan mengonsumsi makanan sehat seperti sayuran, buah-buahan organik. Kebutuhan rumah tangga modern terus meningkat, tetapi ketersediaannya terbatas di perkotaan.

Oleh karenanya, "VERTIGARD"-YOUR FUTURE VERTICAL GARDEN, sebuah mini kit vertical garden di hadirkan untuk skala rumah tangga dinilai mampu menjawab tantangan pertanian perkotaan

Manfaat :

  • Menjadi sarana dekor yang unik di rumah.
  • Menghemat pengeluaran masyarakat perkotaan akan sayur sehat
  • Melestarikan lingkungan

Metode Produksi :

Bahan :

  • karung goni
  • kayu balok
  • paku
  • botol plastik bekas
  • Mmt/plastik tebal
  • Selang akuarium
  • Pipa PVC+ DOP pipa
  • Pompa akuarium
  • tripleks cat furnish/pylox

Alat

  • Paku
  • Gergaji
  • Jarum
  • gunting
  • Korek+Lilin

Dalam pembuatan Mini Kit Vertical Garden dilakukan langkah-langkah sebagai berikut :

  • siapkan bahan-bahan yang sudah dibutuhkan.
  • ukur balok kayu yang sudah disiapkan
  • potong sesuai ukuran yang sudah ditandai
  • rangkai dengan tepat dan dipaku sesuai tanda yang sudah di beri
  • siapkan karung goni yang sudah di bersihkan dan di potong sesuai ukuran
  • potong karung goni yang sudah di ukur untuk pembuatan kantung-kantung yang sudah ditetapkan sesuai ukuran
  • pembuatan saluran irigasi manual, sistem irigasi dengan memanfaatkan klem infus sebagai pengatur debit air. Pipa PVC (sebagai tandon air) disiapkan kemudian dilubangi sesuai ukuran selang.
  • Selang dipasang dan dilem menggunakan lem sealer agar tidak bocor. Penutup pipa dipasang dan dilem agar tidak bocor. Tandon ini dipasang secara vertikal.
  • Pemasangan instalasi dilakukan dengan menggabungkan bagian tandon dan papan tumbuh kemudian diikat dengan kawat.
  • Tanaman ditanam dalam wadah gelas plastik dan dilubangi untuk perembesan air.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Money Selengkapnya
Lihat Money Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun