Bagi pasangan yang siap menikah dan sebentar lagi mau mengadakan resepsi pernikahan pasti akan sibuk dengan mengurus catering,foto pre wedding,bikin undangan,cari baju dan lain-lain.Tapi jangan lupa tujuan pernikahan adalah meneruskan keturunan.Kadang banyak yang sudah menikah lama tapi belum mendapatkan keturunan,memang banyak sebab kenapa belum punya keturunan salah satunya adalah menderita suatu penyakit.
Nah saya akan memberikan tips-tips pasangan mau nikah dan punya keinginan momongan/anak secepatnya
Langkah pertama adalah degan detoksikasi tubuh diri sendiri maksudnya begini baik pasangan pria maupun wanita sebelumnya pasti banyak mengkonsumsi makanan tidak sehat seperti makanan yang mengandung zat-zat pewarna,pengawet dan penyedap rasa,semua itu sedikit-sedikit sebetulnya mempengaruhi tubuh dan kadang bisa menimbulkan penyakit,jadi saya saran kan untuk menjaga untuk tidak mengkonsumsi makanan yang mengandung zat-zat diatas.Banyak buah-buahan yang kadang dalam produksinya menggunakan zat seperti peptisida jadi jauhi buah-buahan yang mengandung peptisida.Pantang dulu makanan yang masam-masam dan dikonsumsi terus menerus karena itu akan mengganggu sistem pencernaan dan bisa juga mengganggu vitalitas tubuhnya.Jauhi minuman beralkohol atau minuman kaleng,minuman dalam botol dan sejenisnya dan juga jauhi rokok dulu.Detoksikasi tubuh sebaiknya dilakukan 3 bulan sebelum menikah dan di usahakan setelah menikah juga dilakukan sampai hasilnya positif
Langkah kedua pada saat berhubungan badan bila sudah menikah si wanita sebaiknya di posisi bawah dan setelah melakukan hubungan si wanita sebaiknya diam dulu jangan bergerak sehingga gerakan sperma optimal dalam tubuh wanita tersebut.
Langkah ketiga bila ketahuan mempunyai penyakit pada wanita seperti mioma,kista,endometriosis segera konsultasi dokter terdekat,begitu juga dengan si pria.
Langkah keempat adalah bila mau mengundurkan untuk segera dapat anak dan ikut ber KB saya sarankan untuk mengikuti KB dengan pil.
Semoga tips-tips tadi bermanfaat dan bagi pasangan yang sudah merasa cocok satu dengan yang lain segeralah untuk menikah karena memilih besok-besok kalau sudah siap segalanya pasti akan merasa rugi sendiri karena kehilangan waktu untuk mulai membangun keluarga yang ideal.
Jodoh,rejeki,hidup(salah satu contohnya dapat anak)dan mati semua sudah di atur oleh Yang Kuasa dan kita wajib untuk berusaha supaya mendapatkan yang terbaik.
silahkan baca tulisan saya di :
www.kabartulisan.com
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H