Mohon tunggu...
Thamrin Dahlan
Thamrin Dahlan Mohon Tunggu... Guru - Saya seorang Purnawirawan Polri. Saat ini aktif memberikan kuliah. Profesi Jurnalis, Penulis produktif telah menerbitkan 24 buku. Organisasi ILUNI Pasca Sarjana Universitas Indonesia.

Mott Menulis Sharing, connecting on rainbow. Pena Sehat Pena Kawan Pena Saran

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Kebuli Jordan Makanan Syurga Turun Ke Bumi

18 Januari 2025   05:53 Diperbarui: 18 Januari 2025   05:53 115
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Anda mungkin belum mendapat informasi tentang Makanan Nasi Kebuli Jordan Condet. Kamis 16 Januari 2025 bersama 11 kolega Kedokteran dan Kesehatan Polri, kami makan siang menikmati Masakan Timur Tengah..

Inilah dia silaturahim istimewa di Bulan Rajab. 44 hari menjelang Puasa Ramadhan. Syukuran Promosi jabatan. Kombes Pol Drs Kuswardhani Kepala Farma Pusdokkes Polri. istimewa dalam artian Syukuran bermakna ada Makanan Khas dan Acara Temu Kangen serta menyambut Ramadhan

Beliau bersama keluarga baru saja menunaikan ibadah Umroh. Semoga Umroh Mabrur. Nikmat mana lagi nan dikau dustakan . Bersyukurlah ALLAH SWT melipat gandakan rezeki.

Dokumen Pribadi
Dokumen Pribadi

Kami menikmati Kebuli dengan cita rasa spesial melalui promo "Makanan Syurga Turun ke Bumi" Makanan disajikan di atas nampan untuk 5 orang penikmat. Nasi Kebuli nan terhidang berupa nasi khas agak berderai warna kuning di ramu khas bumbu Timur Tengah. Diatas Nasi kebuli diletakkan 5 potong besar daging kambing dan daging ayam serta semangkok sambal .

Restoran Nasi Kebuli Jordan terletak di Jalan Condet Raya No 22-25 Dekat Masjid Jami Hawi Cililitan Jakarta Timur. Kawasan Condet dikenal sebagai pemukiman Betawi. Disini anda bisa memilih begitu banyak restoran kuliner Timur Tengah dan Betawi. Sepanjang jalan berjejer toko menyediakan Parfum Timur Tengah dan busana lengkap peralatan Shalat, wangi wangian lainnya dan Kurma Ajwa.

Dokumen Pribadi
Dokumen Pribadi

Pengunjung siang itu lumayan ramai. Untung AKP Hamidah Ka Ur Min Farma Pol sudah memesan tempat. Bang Fahmi Staf Pharma Pol menyambut kami suami istri. Langsung naik ke lantai 2 sementara sebelumnya terlihat dibagian bawah tempat memasak kebuli dan daging kambing dan ayam. Tercium aroma spesifik mengundang selera.

Kehebatan Resto memasang Branding Penyedia Kebuli Daging Ayam sebagai Pelopor No 1 di Indonesia. Artinya Ibu ibu atau saudara tidak begitu suka makan daging kambing anda tetap bisa menikmati Kebuli Jordan lauk Ayam.

Dokumen Pribadi
Dokumen Pribadi

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun