Mohon tunggu...
Thamrin Dahlan
Thamrin Dahlan Mohon Tunggu... Guru - Saya seorang Purnawirawan Polri. Saat ini aktif memberikan kuliah. Profesi Jurnalis, Penulis produktif telah menerbitkan 24 buku. Organisasi ILUNI Pasca Sarjana Universitas Indonesia.

Mott Menulis Sharing, connecting on rainbow. Pena Sehat Pena Kawan Pena Saran

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Wagub Sandiaga Uno Terharu Mendengar Bacaan Imam Masjid Baiturrahman dan Langsung Diundang ke Masjid Balai Kota

8 Mei 2018   11:06 Diperbarui: 8 Mei 2018   12:00 1340
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Setelah mengadakan kunjungan kerja di Pasar Induk Kramatjati,  Wakil Gubernur Jakarta Sandiaga Uno shalat Jum'at di Masjid Baiturrahman Perumahan Bumi Harapan Permai (BHP) Kelurahan Dukuh RW 06 Jakarta Timur.  Didampingi Walikota, Ka Biro Dikmental Pemda DKI, Camat dan Lurah serta pejabat terkait, Jum'at 4 Mei 2018 kedatangan Wagub disambut  Pengurus Masjid dan Jamaah yang telah menunggu sejak pukul 11.00 WIB.   

Bada Shalat Jum'at, Pembina Masjid Bapak Amier Hartono menyampaikan ucapan selamat datang dan terima kasih dari warga BHP atas perkenan Bapak Wagub  memilih Masjid Baiturrahman untuk bersilaturahmi.  Lebih lanjut pada kesempatan yang berharga disampaikan upaya yang telah dilakukan dalam memakmurkan masjid serta permasalahan terkait bangunan fisik Masjid.

dokumentasi pribadi
dokumentasi pribadi
Pak Amier menjelaskan bahwa sehubungan dengan adanya rencana perlebaran Kali Cipinang berdampak 2/3 bangunan masjid akan tergusur. Telah dilakukan beberapa kali audisi dengan pejabat setempat namun belum ditemukan keputusan tentang rencana pergeseran masjid ke  fasilitas olahraga. Terkait dengan permasalahan tersebut Bapak Amier Hartono mewakili Warga BHP mohon perkenan Bapak Wagub memberikan arahan.

Tidak seperti biasa dimana jamaah langsung pulang namun ternyata hari itu mereka tetap bertahan menunggu sambutan Bapak Sandiaga Uno.   Bapak Wagub serta merta mengajak kedepan umat para pendampingnya yaitu Walikota Jaktim, Camat Kramat Jati dan Lurah Dukuh kemudian memperkenalkan satu persatu. Inilah pola kebersamaan pimpinan Anies Sandi sehingga warga mengenal wajah pejabat setempat sehingga memudahkan ketika nanti minta bantuan pelayanan publik.

dokumentasi pribadi
dokumentasi pribadi
Wagub mengucapkan terima kasih kepada Pengurus Masjid dan merasa terharu ketika mendengarkan begitu indah dan syahdu bacaan Imam Masjid di waktu Shalat Jum'at.  Serta merta Beliau memerintahkan staf untuk  mencatat data Imam Masjid dan mengundang untuk menjadi Imam di Masjid Balaikota.  Inilah salah satu berkah dari silaturahim antara Ulama dan Umaro.

Kemudian Wagub mengucapkan selamat memasuki Ibadah Puasa di Bulan Ramadhan dan dengan pasih membacakan Surat Al Baqarah ayat 183 berserta artinya. Subhanallah Pak Wagub, seluruh jamaah terkesima dan  terharu melihat dengan mata kepala sendiri begitu santun dan rendah hatinya pemimpin Jakarta saat ini. Lebih lanjut beliau menyampaikan pesan pesan terkait kebersihan, kekompakan warga agar menjaga keamanan lingkungan masing masing.

dokumentasi pribadi
dokumentasi pribadi
Terkait permasalahan perlebaran kali Cipinang yang persis di depan Masjid, Wagub langsung memerintahklan Walikota, Camat dan Lurah agar segera mengeksekusi keputusan yang terbaik. Keputusan yang memberikan kenyamanan bagi Jamaah karena Masjid merupakan tempat ibadah utama bagi warga BHP dan sekitarnya. Inilah hikmah pertemuan antara umaro dan ulama serta jamaah di hari  Jumat penuh  berkah paling tidak menghasilkan 2 berita menggembirakan.

Setelah meyampaikan sambutan resmi,  warga termasuk anak anak berebutan bersalaman dan berselfie ria dengan Bapak Sandiaga Uno. Inilah saat terbaik bertatap muka dengan Wagub yang selama ini hanya bisa disaksikan di layar Televisi. Kehadiran Wagub memberikan kebanggaan Pengurus Masjid Baiturrahman atas penghargaan untuk Imam Rawatib Masjid Ustazd Moh. Khoerul Imanul Aziz.

Ibarat permata di dalam lumpur akhirnya dia akan tetap bersinar juga. Itulah sosok Alumni Pondok Pesantren Miftahul Ulum Desa Rajasinga Kecamatan Terisi Indramayu yang sudah menjadi Imam Rawatib selama 3 tahun di Masjid Baiturrahman. Selepas dari pesantren Ustazd Iman melanjutkan pendidikan ke  LIPIA Jakarta Diploma Bahasa Arab.  Saat ini Ustazd Iman yang paseh berbahasa Arab dan Inggris sedang menempuh pendidikan S1 di Kampus IPRIJA (institute Pembina Rohani Islam Jakarta).

dokumentasi pribadi
dokumentasi pribadi
Selama ini warga BHP merasa beruntung memiliki  Ustazd dengan  bacaan ayat ayat (nagham) Al Qur'an seperti Syaikh Abdurrahman As Sudais dan Syaikh Muhammad Thoha Al Junayd.  Insha Allah suara merdu dan mendayu Ustazd  Moh. Khoerul Imanul Aziz (pemuda asli Desa Gabuswetan Kecamatan Gabuswetan Indramayu Jawa Barat) bisa membawa dirinya melanjutkan Study S2 Jalur Beasiswa di Universitas Timur Tengah.

Selaku warga BHP awak tentu menjadi penyambung lidah dalam memberitakan peristiwa.  Semoga silaturahim antara Umaro dan Ulama serta Warga yang digagas oleh Gubernur dan Wagub serta Jajaran Pemda DKI Jakarta berhasil  mengurai setiap permasalahan di seluruh kawasan Jakarta.  

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun