Kemudian akan timbul rasa saling menghargai antara keluarga. Contohnya seperti jika anak yang setelah selesai bermain harus merapikan mainannya sendiri karena tahu jika merapikan mainan itu juga melelahkan.
Hal ini juga dapat mendorong agar dapat menumbuhkan sikap mandiri dan tidak mudah bergantung pada orang lain, khususnya bagi anak-anak. Penerapan pembagian pekerjaan rumah ini juga dapat berguna bagi para ibu yang sedang melakukan pendidikan bagi anak-anaknya.
Adanya pembagian tugas dalam melakukan pekerjaan rumah tangga ini termasuk hal yang sangat penting. Karena ada kalanya ibu atau istri tidak bisa berada di rumah 24 jam penuh dalam setiap harinya.
Akan ada hari dimana para perempuan ini mengalami kondisi tubuh yang kurang sehat, akan ada hari dimana para perempuan ini pergi dengan kurun waktu yang cukup lama pula.
Lalu siapa yang akan membuatkan masakan? Atau, siapa yang bisa mencuci pakaian? Hal-hal yang dipikirkan cukup sepele inilah yang akan menjadi ruwet jika tidak terbiasa dalam melakukannya. Sehingga sangat perlu untuk melakukan pembagian tugas dalam melakukan pekerjaan rumah tangga.
Sekali lagi, tidak ada salahnya bagi para laki-laki untuk membantu melakukan pekerjaan rumah tangga. Selain dapat meringankan beban anggota keluarga yang lain, dengan melakukan pekerjaan rumah tangga juga dapat mempererat rasa kekeluargaan.
Selain itu juga dengan membuat senang istri, ibu, atau anak-anak perempuan juga akan membuat hati menjadi ikut bahagia bukan?
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI