Mohon tunggu...
Cika Tesazabalia
Cika Tesazabalia Mohon Tunggu... Guru - Panggil saja cika

Masih belajar, banyak kurangnya. Dibaca ya.

Selanjutnya

Tutup

Worklife Pilihan

Surat Tebuka untuk Semua Guru Honorer di Seluruh Indonesia

21 Mei 2021   11:14 Diperbarui: 21 Mei 2021   11:26 726
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: Diolah penulis dari aplikasi canva

Pembukaan pendaftaran CPNS sudah bisa dihitung mundur. Bagaimana tidak media saat ini sedang gencar-gencarnya memberikan informasi terkait dengan formasi CPNS 2021 dimulai dari kebutuhan ASN yang diajukan untuk pusat dan daerah serta daftar formasi yang diajukan oleh Kementerian/Lembaga, Pemda, atau Instansi Pemerintah lainnya.

Semua orang berlomba-lomba mencari formasi yang cocok untuk dirinya, tapi tidak bagiku dan teman-teman yang lain yang menyandang gelar S.Pd apalagi seorang freshgraduate. Karena mulai tahun ini perekrutan Guru tidak lagi dimasukan kedalam formasi CPNS 2021, sebagai gantinya diadakan P3K (Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kontrak Kerja).

Bagi saya bahkan mungkin para freshgraduate lulusan Sarjana Pendidikan yang lainnya yang memang belum terdaftar di Dapodik ini berita yang kurang enak didengar yang mungkin membuat para freshgraduate lulusan Sarjana Pendidikan ini jadi sedikit pesimis dan putus asa. Kabar yang menurut saya agak sedikit menyayat hati ini terpaksa dengan lapang dada harus diterima begitu saja.

Bagaimana tidak jika harus melihat ke belakang memang masih banyak guru honorer yang sudah terdaftar di dapodik dan sudah mengabdi lama bahkan baktinya sudah puluhan tahun itu memang sudah seharusnya didahulukan kesejahteraannya oleh Negara.

Menjadi seorang guru itu harus ikhlas, karena menurut saya guru itu bukan hanya sebuah pekerjaan tetapi juga pengabdian. Menjadi guru itu bukan hanya sebuah cita-cita tetapi panggilan dari hati manusia. menjadi guru itu tidak mudah, butuh effort yang luar biasa, butuh waktu minimal 3,5 tahun bahkan lebih untuk menyelesaikan masa studi, butuh uang yang tidak sedikit dan butuh banyak hal lainnya yang memang ga bisa di deskripsikan gitu aja.

Gaji guru memang tidak seberapa tapi menjadi seorang guru itu sangat menyenangkan. Sebetulnya sampai hari ini saya merasa sedih karena masih banyak orang yang menganggap bahwa profesi guru itu rendah, dan bahkan dipandang sebelah mata oleh sebagian masyarakat.

Tapi tidakkah berpikir bagaimana nasib anak bangsa tanpa adanya jasa dari guru? Benar, kalau terus menuntut materi sampai kapanpun mungkin kita (guru) ga akan pernah dapet karena pada kenyataan nya gaji guru memang tidak sebanding dengan apa yang guru berikan. Sampai kapapun pengabdian dan jasa seorang guru tidak akan pernah bisa dihitung.

Menurut saya ilmu itu tingkatannya lebih tinggi dari materi, tapi bukankah akan lebih menenangkan jika kesejahteraan guru diutamakan?

Fokus guru sebetulnya cuma satu yakni mencerdaskan anak bangsa. Tapi akan lebih melegakan kalau profesi guru diakui dan kesejahteraan nya dijamin oleh negara. Saya tahu kalau menjadi PNS itu adalah bonus tapi bukankah kita juga punya kebutuhan yang harus kita utamakan?

Mendengar berita CPNS yang meniadakan formasi guru memang membuat down seketika. Tapi gapapa, saya juga sadar kalau masih banyak guru yang harus diutamakan terutama guru-guru yang sudah mengabdi lama dan usianya sudah tidak muda.

Pengabdian mereka sangat luar biasa yang seharusnya menurut saya mereka mereka inilah yang sudah sepatutnya didahulukan, kalau bisa ya diangkat tanpa harus di tes karena menurut saya ya mereka itulah yang disebut sebagai pahlawan tanpa tanda jasa yang sesungguhnya. Mengajar, membimbing, mendidik, dan mencerdaskan anak bangsa dengan tidak menuntut apa-apa kepada Negara karena niatnya memang sudah terbentuk, ikhlasnya sudah ada, dan tidak mengharapkan apa-apa.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun