Mohon tunggu...
Lucas Podolseky
Lucas Podolseky Mohon Tunggu... Freelancer - Penulis amatir

Finance and tech antusiasm

Selanjutnya

Tutup

Financial

Investasi yang Paling Cocok Bagi Ibu Rumah Tangga

2 Juli 2021   22:19 Diperbarui: 7 Juli 2021   13:22 50
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Finansial. Sumber ilustrasi: PEXELS/Stevepb

Ibu rumah tangga pada umumnya hanya terkait hal-hal yang berkaitan dengan rumah dan keluarga, tidak berasosiasi dengan hal-hal yang bersifat menghasilkan uang. Hal tersebut mungkin ada benarnya di masa lalu, tapi saat ini ibu-ibu pun bisa menghasilkan sesuatu meskipun ada di rumah saja.

Ibu rumah tangga bisa berpenghasilan di rumah dengan dua cara, yakni berbisnis dan kedua adalah dengan berinvestasi. Untuk berbisnis di rumah mungkin sudah lazim, tapi untuk yang berinvestasi mungkin banyak yang meragukan. Padahal dibanding berbisnis, justru lebih mudah berinvestasi.

Tentu investasinya bukan kelas berat, melainkan yang tidak menyita banyak waktu yakni reksadana. Di zaman sekarang ini reksadana bisa dilakukan dengan bermodal smartphone saja. Jadi, sambil melakukan kegiatan rumah tangga, sekaligus memantau reksadana.

Reksadana sendiri bisa dibeli di banyak platform, termasuk salah satunya adalah aplikasi OVO. Di sini kita bisa membeli reksadana dengan cara top up OVO. Reksadana minimum yang bisa dibeli hanya sekitar Rp10 ribu saja. Ini tentu cocok bagi ibu rumah tangga.

Semisal uang belanja ada sisa, maka sisa tersebut bisa ditabung di reksadana. Meskipun tidak besar tapi jika rutin akan bisa menghasilkan sesuatu lho. Namanya reksadana, pasti memiliki keuntungannya sendiri. Apalagi dilakukan dalam jangka waktu yang lama.

Alasan lain reksadana cocok bagi ibu-ibu rumah tangga karena hampir tidak perlu melakukan apa pun karena ada seorang manajer investasi yang akan membantu. Di samping itu, jika membutuhkan dana reksadana bisa dicairkan dalam waktu yang cepat.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Financial Selengkapnya
Lihat Financial Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun