Duduk bersama dalam satu meja
Bicara sepenuh hati segenap rasa
Disertai dingin kepala pula
Mengenai kelanjutan hubungan yang terlunta
Ternyata teramat sulit menyatukan pandangan
Meski telah terikat dalam jalinan
Terlalu beragam beda antara
Yang tak pernah bisa untuk disatukan
Walaupun tanpa dipungkiri bahwa cinta masih ada
Dan kitapun sama-sama mengamininya
Dan betapa semua cara telah dicoba untuk meluruskan segalanya
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!