Mohon tunggu...
Teguh Nugraha
Teguh Nugraha Mohon Tunggu... Petani - Blog Pribadi

Sempatkan walau tak sempat

Selanjutnya

Tutup

Bola

Selain Sandy Walsh, 2 Pemain Ini Diragukan Tampil Karena Cedera

16 Juni 2023   18:41 Diperbarui: 16 Juni 2023   18:43 386
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kabar kurang mengenakan datang kembali dari skuat Garuda. Setelah sebelumnya Sandy Walsh yang batal sebut bersama Tim nasional Indonesia kala bersua Palestina lusa (14/6) lalu karena cedera, kini tambah lagi dua pemain yang mengalami hal serupa.


Dua pemain ini adalah Pratama Arhan dan Jordi Amat. Pratama Arhan mengalami masalah pada engkel nya pasca duel dengan Tim Palestina. Sementara Jordi amat masih dalam proses pemulihan akibat cedera saat membela Johor Darul Ta'zim beberapa waktu lalu.


Dari ketiga pemain tersebut, hanya Sandi Walsh yang dipastikan absen pada laga melawan juara Piala Dunia 2022 Argentina. Sementara Pratama Arhan dan Jordi Amat diharapkan bisa bergabung bersama tim.


Dalam beberapa laga terakhir Timnas Indonesia, Pratama Arhan selalu menjadi andalan Shin-Tae Yong. Permainan enerjik serta kemampuan lemparan kedalamnya yang sangat baik bisa menjadi pembeda dalam permainan Timnas Indonesia. Terakhir, korban lemparan kedalam Pratama Arhan adalah Thailand saat Indonesia menjuarai Seagames 2023 bulan lalu. Umpan lemparan kedalam Pratama dimanfaatkan sangat baik oleh Ramadhan Sananta untuk membuka keunggulan Timnas Indonesia kala itu.


Sebenarnya masih ada opsi lain yang bisa dilakukan Pelatih Shin-Tae Yong jika seandainya Pratama Arhan gagal tampil saat Bersua Timnas Argentina. Sebut saja yang paling potensial untuk mengisi posisi yang ditinggalkan Arhan adalah Edo Febriansyah. Pemain berusia 25 tahun tersebut selalu menjadi opsi kedua saat Pratama Arhan bermain kurang efektif ketika berjalannya pertandingan.

Edo merupakan eks pemain Persik Kediri yang kini merumput bersama Tim milik Raffi Ahmad, RANS Nusantara. Selain Edo, masih ada nama lain yakni Yakob Sayuri dan Rachmat Irianto. Yakob Sayuri bisa bermain baik sebagai wingback kiri maupun kanan. Sementara Rachmat Irianto walaupun posisi aslinya sebagai gelandang bertahan, namun saat membela Persebaya dia beberapa kali dipercaya sebagai wingback kiri.

Teguh Nugraha - Muara Bungo, Indonesia

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun