Mohon tunggu...
TB Jamaluddin
TB Jamaluddin Mohon Tunggu... profesional -

Ketentraman dan Kesehatan Adalah Anugerah dari Tuhan Yang Maha Esa ...

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Qi Gong Wei-Dan (Latihan & Manfaat) ( Bag-1 )

23 Maret 2012   15:32 Diperbarui: 25 Juni 2015   07:34 1567
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pemerintahan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Latihan qi gong merupakan salah satu terapi kesehatan China tradisional yang efektif, murah dan banyak di minati saat ini. Latihan ini meliputi latihan manipulasi tubuh, melatih napas dan pelatihan rileksasi pikiran untuk membangun kesehatan dari dalam. Latihan ini menekankan pengaktifan qi (chi) agar lancar dan bersemangat, guna memulihkan kesehatan. Awalnya olah raga ini terinspirasi dari qi, yang di yakini sebagai alat Tuhan dalam tubuh manusia yang terus menerus bergerak dalam tubuh manusia untuk memberi kehidupan dan mendorong semua aktifitas hidup manusia. Dalam kitab kuno TCM di katakan ”jika qi bergerak, cairan tubuh bergerak, jika qi terhambat, cairan tubuh berhenti, jika qi bekerja, darah mengalir,,jika qi lemah darah pun mati..”

Secara singkat qi bekerja sebagai pendorong, penggerak, pengikat kehidupan. Pemberi nutrisi tubuh, penghangat seluruh tubuh dan organ, pertahanan tubuh dari penyakit dan dampak lingkungan. Dengan adanya qi dinamika dan pergerakan hidup dapat berjalan. Dengan faktor inilah qi di anggap sebagai sumber lehidupan yang tak tergantikan. Dalam kitab Nanjing dikatakan,”Qi dinamis melahirkan segala sesuatu,qi bergerak untuk menjaga kehidupan.” Untuk mengaktifkan aliran qi tubuh dan membangkitkan kesehatan, telah di susun ribuan tahun lalu oleh para tabib kuno dalam berbagai metode. Di antaranya dengan minum obat herbal, pijat, akupuntur dan terapi olah raga qigong.

Salah satu qigong yang terkenal untuk kesehatan adalah qigong aliran Wei-Dan qigong. Sangat efektif, mudah, murah dan praktis untuk pasien sibuk dan tak banyak waktu. Hanya dengan 5-10 menit Anda melakukan olahraga ini, berarti Anda telah berinfestasi untuk kesehatan Anda. InsyaAllah Anda akan merasakan rileksasi kilat, penuh semangat dan berenergi sepanjang hari. Jika Anda sakit, jadikan terapi ini untuk membantu pemulihan kesehatan Anda. Hanya dengan dengan 8 gerakan sederhana, InsyaAllah Anda akan lebih sehat, semangat dan energik melewati aktifitas sehari-hari.

Manfaat qigong Wie-Dan :

1.Rileksasi dan menghilangkan ketegangan.

2.Melancarkan peredaran darah.

3.Membangkitkan kekebalan dan ketahanan tubuh terhadap cuaca dan penyakit.

4.Membantu penyembuhan penyakit.

5.Membantu memperbaiki emosional dan depresi.

6.Memperbaiki postur tak sehat.dan banyak hasiat lainnya yang akan anda alami dalam latihan.

Latihan ini berisi 8 paket gerak dinamis yang lengkap, memperbaiki sirkulasi energi 12 meridian dan 12 organ tubuh manusia. Yaitu hati, kandung empedu, jantung, usus kecil, limpa, lambung, paru, usus besar, ginjal, kandung kemih dan pericardium-sanciao (triple burner).

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun