Mohon tunggu...
TAZKIR
TAZKIR Mohon Tunggu... Guru - SELALU OPTIMIS

TERUS BERKARYA UNTUK ANAK BANGSA

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Kegiatan GERDAK 2024 SMA Negeri 1 Bukit Raih Juara II

24 Oktober 2024   20:15 Diperbarui: 24 Oktober 2024   20:35 84
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Peserta lomba Syarhil Qur'an SMA Negeri 1 Bukit (dokpri)

 Kegiatan GERDAK (Gebyar Raya Dema Kreatif 2024)

Kompasiana- Bener Meriah (24/10) Pada tanggal 22 hingga 24 Oktober 2024, Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) IAIN Takengon menyelenggarakan kegiatan GERDAK (Gebyar Raya Dema Kreatif 2024) yang diikuti oleh beberapa SMA/SMK/MA dari Kabupaten Aceh Tengah dan Bener Meriah. Kegiatan ini berlangsung dengan penuh semangat dan persaingan yang sehat, melibatkan berbagai cabang perlombaan, termasuk Tari Kreasi dan Syarhil Qur'an.

Dalam cabang perlombaan Tari Kreasi yang diadakan di Kampus IAIN Takengon, utusan dari SMAN 1 Bukit berhasil meraih Juara 2, menunjukkan performa yang memukau dan kreativitas yang tinggi. Sementara itu, dalam cabang perlombaan Syarhil Quran, tim SMAN 1 Bukit juga berhasil meraih juara harapan, sebagai bentuk penghargaan atas dedikasi dan usaha keras mereka.

Peserta Tari Kreasi SMA Negeri 1 Bukit (dokpri)
Peserta Tari Kreasi SMA Negeri 1 Bukit (dokpri)

Razali, S.Pd, Kepala SMA Negeri 1 Bukit, menyampaikan apresiasi yang tinggi terhadap kegiatan ini. "Kita harus selalu berpartisipasi dalam setiap kegiatan untuk mengasah mental dan kemampuan peserta didik menang atau kalah adalah hal biasa dalam sebuah pertandingan, yang terpenting pengalaman dan pembelajaran yang mereka dapatkan, serta terimakasih kepada guru pembimbing telah berpartisipasi dalam membimbing siswa. Kegiatan GERDAK ini diharapkan mampu menjadi ajang pengembangan bakat dan potensi para siswa, serta meningkatkan semangat kompetisi yang positif di kalangan pelajar."ujarnya.

(Tazkir)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun