Mohon tunggu...
Tauhid Patria
Tauhid Patria Mohon Tunggu... Administrasi - karyawan swasta

Menulis apa saja kan suka-suka saya

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Peduli Kesehatan Mental Pegawai, KAI Services Gelar Health Talk

29 Oktober 2024   16:31 Diperbarui: 29 Oktober 2024   16:36 55
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
 KAI Services menggelar Health Talk yang menggandeng tim dokter dan psikolog klinis dari Puskesmas Sawah Besar (Foto : Dokumen Humas KAI Services)

Peduli dengan kesehatan mental para pegawainya, KAI Services menggelar Health Talk yang menggandeng tim dokter dan psikolog klinis dari Puskesmas Sawah Besar yang diadakan di Ruang Auditorium Kantor Pusat KAI Services, Stasiun Mangga Besar pada Senin (28/10). Dalam kegiatan ini dijelaskan pentingnya kesehatan mental bagi para pekerja serta potensi stres.

Menurut Psikolog Klinis Puskesmas Sawah Besar, Pricilia Putri, 60 persen populasi dunia itu merupakan pekerja dan 15 persen diantaranya mengalami gangguan kesehatan jiwa.  Ia menyebut, ada beberapa resiko kesehatan mental yang dialami para pekerja seperti potensi burnout, potensi stres, serta Duck syndrome atau seseorang yang terlihat baik dari luar tapi dalam hatinya sebenarnya mengalami tekanan batin.  

Pricilia menambahkan, Ada beberapa hal yang bisa menjadi penyebab stres di tempat kerja antara lain beban kerja yang terlalu banyak, kurangnya pengendalian diri, budaya organisasi yang tidak sehat. Dari penyebab stress inilah maka akan berdampak kepada penurunan produktifitas, meningkatnya pegawai yang tidak masuk kerja, gangguan kecemasan dan yang paling parah, pegawai mengalami depresi.

"Dari data ditahun 2019, ada 14 juta orang bekerja yang mengalami gangguan mental dan

400 ribu orang mengalami gangguan jiwa berat" Untuk itu diperlukan adanya management stres yakni cara atau strategi dan teknik yang dapat digunakan untuk mengurangi tekanan (stres) serta dampak negatif yang mungkin ditimbulkan" ujar Pricilia.

Para pegawai yang mengikuti Health Talk sangat antusias mendengarkan paparan, beberapa pegawai mengajukan pertanyaan kepada pemateri Pricilia Putri. Selain paparan mengenai kesehatan mental, dalam kegiatan ini juga dilakukan kegiatan pemeriksaan kesehatan terhadap pegawai KAI Services seperti pemeriksaan gula darah, tekanan darah, serta pemeriksaan TBC serta dilakukan skrining kesehatan jiwa.

Menurut Vice President Corporate Secretary KAI Services, Rachman Firhan, kesehatan mental sangat berpengaruh terhadap kinerja pegawai. Kalau mental pegawai sehat, akan membuat mereka lebih baik dalam menjalani pekerjaan di perusahaan.

"Saya berharap dari kegiatan ini semoga membuat kita saling peduli untuk menjaga kesehatan mental dan memberikan dampak positif untuk kita bersama. Pada kesempatan ini, saya juga ingin mengucapkan terima kasih kepada tim kesehatan dari Puskesmas Sawah Besar yang sudah berkolaborasi dengan KAI Services" ujar Firhan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun