Mohon tunggu...
Taufik Uieks
Taufik Uieks Mohon Tunggu... Dosen - Dosen , penulis buku travelling dan suka jalan-jalan kemana saja,

Hidup adalah sebuah perjalanan..Nikmati saja..

Selanjutnya

Tutup

Raket Pilihan

Indonesia Juara Grup A dengan Mengalahkan Korea Selatan 3-2

11 Mei 2022   19:59 Diperbarui: 11 Mei 2022   20:14 275
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tim Thomas Indonesia: Detik.com

Indonesia berhasil menjadi juara grup A pertandingan babak penyisihan Piala Thomas 2022 di Bangkok melalui pertandingan dramatis melawan Korea Selatan dengan skor 3-2.  

Pertandingan menjadi sangat menegangkan karena Indonesia lebih dahulu tertinggal 2-0 ketika pemain tunggal pertama Indonesia Anthony Sinisuka Ginting kembali menderita kekalahan melawan tunggal utama Korea, Heo Kwang Hee, 16-21, 21-15, 14-21.   Seperti pada dua kekalahannya ketika melawan Singapura dan Thailand, Ginting bermain tidak pada performa puncak sehingga harus mengakui keunggulan Heo Kwang Hee.  

Korea kemudian memimpin 2-0 ketika pasangan Mohammad Ahsan, Kevin Sanjaya juga harus mengakui keunggulan pasangan Korea Selatan, Kang Min Hyuk, Seo Siung Jae juga dengan rubber set, 18-21-21-13, 12-21. 

Namun Tunggal kedua Indonesia yang turun menggantikan Jojo, Shesar Hiren Rhustavito berhasil menjaga asa Indonesia dengan mengalahkan tunggal Korea Selatan 19-21, 21-8-21-10. Shiren sebenarnya bermain sangat baik terutama di set kedua dan ketiga. Sementara di set pertama memperoleh perlawanan yang seimbang sehingga kalah 19-21.

Pasangan ganda Fajar Alfian dan Muhammad Ryan Ardianto berhasil menyamakan kedudukan melalui pertandingan yang tidak kalah menegangkan melawan Yong Jin dan Na Sung Seung dengan skor 23-21, 21-16.  Fajar Ryan mendapat perlawanan sengit di babak pertama sehingga harus mengalami beberapa kali jus sebelum memenangkannya dengan 23-21.  Di set kedua Fajar Ryan dapat lebih lepas walau sempat mendapat perlawanan di awal-awal set kedua.

Dan siapa mengira bahwa pemenang Grup A harus ditentukan oleh tunggal ketiga.  Indonesia diwakili pemain muda Syabda Perkasa Belawa yang memiliki rangking di atas 600-an melawan Lee Yun Gyu yang juga memiliki rangking di atas 600-an.

Di set pertama, pertandingan cukup ketat sampai akhirnya Syabda berhasil memenangkan dengan skore 21-14..  Namun pertandingan kembali tambah menegangkan ketika di set kedua Syabda terus tertinggal bahkan sampai skor 8-16.   Syabda mencoba mengejar namun akhirnya kalah dengan skor  

Pada set penentuan, pertandingan berlangsung seru. Syabda tertinggal 4-6 dan kemudian 6-11. Tertinggal di interval pertama , Syabda mulai menyusul dengan menyamakan kedudukan menjadi 12-12 dan bahkan unggul 18-15 dan 20-16.   Akhirnya Syabda dapat memenangkan pertandingan dengan skor 21-16

Akhirnya Indonesia mampu mengalahkan Korea Selatan dan menjadi juara Grup A melalui pertandingan yang sangat dramati selama hamoir 6 jam.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun