Membuka cakrawala pagi
Di awal bulan Januari
Terlihat awan kelabu
Diantara langit nan biru
Sisa-sisa hujan menempel di daun
Menyapu jejak- jejak tahun kemarin
Meninggalkan semua kenangan
Kisah duka yang ingin dilupakan
Langkahkan kaki dengan pasti
Bersama doa dan keikhlasan hati
Semoga membawa pelajaran
Untuk jiwa yang mencari tujuan
Mari menyemai harapan
Di tanah subur penuh impian
Awal Januari jadikan titian
Untuk meraih keberkahan
#Puisi solo ke-124
#Tulisan ke-1 di tahun 2025
Cibadak, 1 Januari 2025
Tati Ajeng Saidah untuk Kompasiana
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H