4. Hindari utang
Terkadang memang ada saja keperluan mendesak dalam hidup yang membuatmu harus meminjam uang. Namun untuk Gen Z, sebaiknya hindari diri dari utang sejak dini. Cobalah untuk hidup sesuai dengan finansial yang kamu miliki. Hindari memaksakan diri hingga terjerat pinjaman online yang ilegal, karena hal itu akan membuatmu mengalami masalah di kemudian hari. Jangan sampai kamu rela berutang demi memenuhi gaya hidup ya!
5. Memiliki dana darurat
Terkadang masih dianggap sepele, dana darurat ini digunakan untuk mempersiapkan keadaan darurat yang mungkin akan terjadi suatu hari nanti. Misalnya jatuh sakit, PHK, ataupun bangkrut. Dengan adanya dana darurat, kamu bisa sewaktu-waktu menggunakannya tanpa perlu berutang. Kamu bisa menyisihkan minimal 10% dari penghasilanmu.
6. Belajar menabung dan investasi
Sebagai gen Z, tentu kamu perlu mempersiapkan diri untuk masa depan. Salah satu caranya adalah dengan menabung, baik di bank maupun celengan. Kebiasaan ini bisa dimulai dengan menabung 20% dari pendapatanmu per bulan. Kamu juga perlu memisahkan antara uang tabungan dan uang belanja.
Selain menabung, cara yang bisa kamu lakukan adalah belajar investasi. Sebelum itu, kamu harus cermat dalam memilih jenis investasi apa yang sesuai dengan targetmu. Hindari mudah tergiur dengan return yang besar tanpa peduli risiko. Untuk pemula, kamu bisa mulai dengan investasi reksa dana atau emas yang cenderung stabil. Dengan belajar investasi, kamu berkesempatan untuk memiliki dana yang kemungkinan cukup untuk masa depan.
Sangat penting bukan belajar mengelola keuangan sejak dini? Sebagai gen Z, mari kita terapkan tips ini agar aman dari masalah finansial di masa depan ya!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H