Pendidikan karakter di Sekolah Dasar selalu menjadi topik perdebatan. Ada yang berpendapat bahwa pendidikan karakter merupakan sebuah kebutuhan, namun ada juga yang berpendapat bahwa pendidikan karakter hanyalah sebuah pilihan. Tetapi jika kita lihat lebih dalam pendidikan karakter di sekolah dasar bukanlah sebuah pilihan, tetapi merupakan sebuah kebutuhan.
Pendidikan karakter adalah sebuah sistem pendidikan yang lebih fokus dalam pembentukan nilai-nilai moral dan etika pada anak. Pada di usia inilah anak-anak belajar tentang konsep benar dan salah. Serta cara berperilaku yang sesuai dengan situasi dan kondisi yang terjadi. Pendidikan karakter juga membentuk anak-anak menjadi individu yang bertanggung jawab, berempati, jujur dan memiliki integritas. Dengan mengembangkan nilai-nilai positif yang akan sangat membantu mereka dalam menghadapi tantangan di masa depan.Â
Pelaksanaan pendidikan karakter di sekolah dasar dapat dilakukan melalui kurikulum serta kegiatan belajar megajar. Dalam kegiatan belajar mengajar guru dapat mengajarkan anak-anak tentang pentingnya kejujuran saat mengerjakan ujian ataupun latihan yang diberikan. Peran guru dalam penguatan pendidikan karakter bagi anak didiknya sangatlah besar, dimana guru harus mencontohkan hal yang disampaikan yang kemudian akan ditiru oleh anak didiknya. Apa saja yang disampaikan oleh guru, baik lisan ataupun tulisan dapat dipercaya dan diyakini kebenarannya oleh semua anak didiknya. Guru juga menjadi panutan anak didiknya, dimana setaip tindakan atau perbuatannya akan ditiru oleh anak didiknya.
Pihak sekolah juga dapat membantu dengan mengadakan kegiatan ekstrakulikuler yang berfokus pada pengembangan karakter. Menyediakan berbagai macam kegiatan ekstrakulikuler, seperti kewirausahaan, Pramuka , Kesenian , Keagamaan dan masih banyak lainnya. Agar anak-anak dapat menyesuaikannya dengan apa yang mereka minati. Pihak sekolah juga dapat mengadakan kegiatan rutinan setiap minggunya seperti senam, yasinan dan gotong royong sebagai salah satu bentuk pendidikan karakter.
Pendidikan karakter bukan hanya tanggung jawab sekolah saja. Ada sisi lain yang memiliki peran yang sangat penting dalam hal pendidikan karakter , yaitu orang tua. Orang tua harus memberikan dukungan dan bimbingan untuk memastikan bahwa nilai-nilai karakter yang diajarkan di sekolah maupun di rumah telah diterapkan dalam kehidupan sehari-hari anak. Dimana sekolah dan keluarga harus dapat meningkatkan atau memperkuat karakter dan nilai-nilai yang baik dengan kegiatan pendukung di luar rumah , di luar sekolah bahkan di masyarakat.
Pendidikan katakter di sekolah dasar merupakan investasi untuk masa depan. Melalui pendidikan karakter yang baik kita dapat membantu anak-anak tumbuh menjadi individu yang bertanggung jawab , berempati , jujur , dan memiliki integritas. Hal ini juga merupakan bentuk partisipasi kita dalam membentuk masa depan bangsa. Jadi , apakah pendidikan karakter di sekolah dasar adalah sebuah kebutuhan atau pilihan ? Setelah pembahasan jawabannya adalah , pendidikan karakter merupakan sebuah kebutuhan , bukan pilihan. Dalam dunia yang semakin kompleks dan penuh tantangan , pendidikan karakter menjadi hal yang sangat penting untuk membantu anak- anak tumbuh.
Penguatan pendidikan karakter bertujuan agar peserta didik memiliki keseimbangan dan keselarasan antara pengetahuan akademik , sikap dan perilaku yang baik serta keterampilan yang memadai. Semoga setelah dilakukan kegiatan pendidikan karakter akan menghasilkan peserta didik yang mempunyai pengetahuan akademik yang bagus serta karakter yang berkualitas.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI