Mohon tunggu...
Tantri Ayu Setyaningrum
Tantri Ayu Setyaningrum Mohon Tunggu... -

Tantri Ayu Setyaningrum, mahasiswi PGSD UAD, \r\n\r\n

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Manfaat Teh Hijau dalam Pembakaran Lemak

12 November 2014   20:06 Diperbarui: 17 Juni 2015   17:58 73
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pemerintahan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

“Manfaat Teh Hijau dalam Pembakaran Lemak”

Oleh : Tantri Ayu Setyaningrum

Saat ini banyak masyarakat terutama wanita yang melakukan diet untuk mempercantik diri. Kebanyakan dari mereka melakukan diet ketat supaya cepat langsing. Tak jarang di antara mereka tidak mempertimbangkan efek buruk yang ditimbulkan. Contohnya, penggunaan metode obat-obatan dalam melakukan diet. Diet dengan cara ini mungkin dapat menurunkan berat badan kita secara cepat. Namun, jika kita berhenti menggunakan obat tersebut, berat badan kita akan naik lagi. Hal tersebut membuat kita memiliki niat untuk kembali menggunakan obat tersebut dan tanpa sadar kita menjadi ketergantungan akan obat itu.

Selain itu, obat-obatan tersebut tidak baik untuk kesehatan tubuh bila dikonsumsi terus-menerus. Disamping menggunakan obat-obatan banyak juga yang mengurangi konsumsi karbohidrat bahkan sama sekali tidak mengkonsumsinya. Padahal karbohidrat merupakan sumber tenaga bagi tubuh kita. Apabila kita tidak mengkonsumsinya tubuh kita akan menjadi kurang tenaga dan lemas. Apa jadinya jika kita tidak memilki tenaga? Kita akan kesulitan dalam menjalani keseharian kita tentunya dan mungkin malah dapat menyusahkan orang lain. Jadi, bukannya menurunkan berat badan tetapi malah menurunkan daya tahan tubuh kita.

Lalu, bagaimana jika kita ingin diet tetapi tetap sehat? Mungkin teh bisa jadi solusinya. Teh merupakan minuman yang sudah dikenal dengan luas di Indonesia dan di dunia. Aromanya yang harum serta rasanya yang khas membuat minuman ini banyak dikonsumsi. Jenis teh itu beragam salah satunya adalah teh hijau. Pada kesempatan ini kita akan membahas teh hijau sebagai metode diet. Teh hijau memiliki kandungan yang paling baik karena dalam proses pembuatannya, teh jenis ini tidak dikeringkan dengan menggunakan sinar matahari tetapi menggunakan teknik pengeringan secara khusus. Sedangkan teh jenis lainnya diproses dengan cara fermentasi.

Teh mempunyai banyak zat yang sangat berguna bagi kesehatan tubuh. Teh hijau sendiri berkhasiat untuk membantu proses pembakaran lemak. Seperti yang pernah diungkapkan oleh konsultan diet Wolipop, Dr. Phaidon Toruan, teh hijau bukan merupakan obat kurus tapi membantu proses pembakaran lemak. "Teh hijau secara umum memiliki empat fungsi, pembakar lemak saat olahraga, ngeblok lemak, dan penstabil gula darah," tutur Dr. Phaidon.

Daun Teh hijau mengandung Katekin yang mencegah Glukosa menjadi lemak dan menahan pelepasan glukosa dalam darah hingga metabolisme difokuskan pada protein dan lemak. Sehingga teh hijau mampu membantu proses pembakaran lemak karena dapat mencegah meningkatnya nafsu makan berlebih. Selain minum teh hijau, kita harus rajin berolah raga, minum air putih yang banyak, dan buah-buahan. Jadi, jika kita ingin diet tetapi tetap sehat teh hijau dapat menjadi alternatif yang patut dicoba.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun