Mohon tunggu...
Tantri Adista
Tantri Adista Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa Ilmu Komunikasi UMY 2020

Selanjutnya

Tutup

Trip

Gurok Beraye, Surga Tersembunyi di Puncak Gunung Tajam

9 Desember 2021   12:59 Diperbarui: 9 Desember 2021   22:34 1495
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

 

Tak selalu dengan kemewahan ataupun kekayaan, seringkali kebahagiaan hadir oleh kemericik air yang turun dari tebing tinggi. Curug Gurok Beraye di Gunung Tajam menyajikan denting itu secara alami. Rimbun dedaunan diantara tebing berbatu, ditemani gemercik air yang merdu, damai tak terbantahkan.

 

Cuaca mendung sejak pagi, tak menyurutkan langkah kami mengunjungi salah satu wisata alam Air Terjun "Gurok  Beraye"  yang terletak di Gunung Tajam. Air terjun Gurok Beraye terletak diwilayah Dusun Air Begantung, Desa Kacang Botor, Kecamatan Badau, Kabupaten Belitung, Bangka Belitung. Lokasi wisata ini terbilang strategis karena untuk pergi ke sana kalian tidak perlu menghabiskan banyak waktu. Terhitung jarak antara air terjun Gurok Beraye dari pusat kota Tanjung Pandan adalah  sekitar 32 kilometer, atau sekitar 30 menit dari pusat Kota Tanjung Pandan. Jalan menuju air terjun gurok beraye penuh dengan lika liku. Sehingga kita perlu membunyikan klakson (tanda peringatan) untuk memberi peringatan kepada orang dari arah berlawanan. Dipertengahan jalan menuju Gurok Beraye, terdapat bebrapa aspal yang sudah hilang setengah badan, karena terkikis dan longsor terkena air hujan.

 

Di bukit yang dikenal dengan sebutan Gunong Tajam inilah terdapat wisata air terjun /curug  Gurok Beraye. Air terjun ini terletak diketinggian 300 mdpl tidak jauh dari puncak Gunung Tajam. Untuk masuk ke area Gunung Tajam kalian harus membayar tiket seharga Rp.7.000 (tujuh ribu rupiah). Berkendara sekitar 5 menit dari loket Tiket kalian akan sampai ke tempat parkir.

 

Dari area parkir, kita sudah dapat melihat pemandangan pepohonan yang begitu rindang dan Air terjun. Semuanya serba hijau ditemani beningnya air terjun. Ketika berkunjung disini, kita langsung disambut dengan kicauan burung yang merdu. Selain itu, ada beberapa monyet yang duduk dan melompat-lompat di pohon. Melihat semua itu,  kita benar-benar merasakan ketenangan berada diantara alam bebas. Batu dan pepohonan semuanya asri, sama sekali tak terjamah oleh tangan-tangan jahat manusia. Sampah bekas makanan pun terbilang sedikit, karena warga dan para pengunjung ikut untuk menjaga kebersihan ditempat ini. Air yang dingin dan suasana yang sejuk membuat perasaan menjadi tenang. Sungguh pengalaman yang tidak terlupakan.

 

Untuk kalian yang ingin berkunjung ke air terjun Gurok Beraye tidak perlu khawatir jika diperjalan kalian merasa laparan ataupun haus. Sebab tidak jauh dari air terjun, kita dapat menemukan sebuah warung yang menjual berbagai macam makanan. Disini kita dapat beristirahat, ataupun menyewa pelampung untuk berenang di Air terjun. Selain itu Toilet yang ada pada air terjun Gurok Beraye terbilang cukup baik, bersih dan terawat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun