Mohon tunggu...
Tania Nafida
Tania Nafida Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Mahasiswa Program Studi Pendidikan Agama Islam Universitas Islam Negeri Maulana Malik Ibrahim Malang

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Terobosan Edukatif: Flash Card Materi Riba Ciptakan Interaktifitas Tinggi dalam Pembelajaran

12 Desember 2023   23:37 Diperbarui: 13 Desember 2023   00:27 77
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Terobosan Edukatif: Flash Card Materi Riba Ciptakan Interaktifitas Tinggi Dalam Pembelajaran

16 Mei 2023

Sebuah inovasi menarik dalam dunia pendidikan muncul dari  mahsiswa yang sedang menjalani Program Kerja Lapangan (PKL) di salah satu Madrasah Aliyah Negeri di Kota Jombang. Mahasiswa kreatif ini tidak hanya menjalani rutinitas PKL mereka, tetapi juga menciptakan inovasi dalam pembelajaran dengan menggunakan flash card untuk membahas materi riba.

Materi riba seringkali dianggap kompleks dan sulit dipahami oleh siswa. Oleh karena itu, melihat kesulitan tersebut, mahasiswa PKL ini merancang flash card yang tidak hanya memberikan gambaran visual tentang konsep riba, tetapi juga menyajikan informasi dengan cara yang lebih mudah dicerna. Dengan memanfaatkan elemen permainan dan visualisasi, flash card ini diharapkan dapat meningkatkan daya tangkap dan motivasi belajar para siswa.

Dalam diskusi lebih lanjut dengan Tania Nafida pencetus proyek inovatif ini menjelaskan, "Setelah melakukan observasi pembelajaran di kelas oleh guru mata pelajaran fikih yang cenderung monoton membuat saya berpikir untuk membuat media interaktif. Saya  menyadari bahwa materi riba bisa akan menjadi sulit untuk dipahami jika tetap menerapkan metode konvensioanl. Akhirnya saya berpikir untuk menciptakan sesuatu yang tidak hanya memberikan informasi, tetapi juga membuat proses belajar menjadi lebih menyenangkan dan interaktif. Hingga akhirnya saya berpikir untuk menerpakan media flash card dalam materi ini. Dari media ini saya harapkan memberikan gambaran yang jelas dan langsung kepada siswa. Sehingga inovasi ini tidak hanya mencerminkan pemahaman mendalam mereka terhadap materi, tetapi juga menunjukkan semangat untuk mengajak rekan-rekan sejawat mereka untuk turut serta dalam proses belajar.

Penggunaan flash card ini tidak hanya terbatas pada pemahaman teoritis, tetapi juga membawa nuansa permainan ke dalam kelas. Para mahasiswa merancang berbagai aktivitas permainan yang melibatkan flash card untuk memperkuat pemahaman dan keterampilan aplikatif siswa terhadap materi riba. Melalui sesi permainan interaktif, siswa diajak untuk berkolaborasi, berdiskusi, dan menghadapi tantangan terkait materi riba. Flash card digunakan sebagai instrumen yang memicu pemikiran kreatif siswa dan memberikan rangsangan visual yang memudahkan pemahaman konsep-konsep yang kompleks. Selain itu, melalui kegiatan permainan ini, siswa dapat mengembangkan keterampilan berpikir kritis, kemampuan berkomunikasi, dan kolaborasi tim.

Pengujian flash card pembelajaran riba telah dilakukan dalam beberapa sesi jam pelajaran dan hasilnya menunjukkan peningkatan pemahaman serta keterlibatan mahasiswa dalam prmbrlajaran di kelas. Dengan demikian, inovasi ini diharapkan dapat memberikan inspirasi bagi pengembangan metode pembelajaran yang lebih menarik dan efektif di masa depan.

Bagaimana sekelumit ide brilian bisa merubah suasana pembelajaran? Mari kita mengintip lebih dekat!

Suasana Kelas yang Hidup dan Penuh Semangat

Tak lagi terbatas pada status sebagai alat bantu pembelajaran sederhana, flash card yang dihadirkan  berhasil menciptakan suasan kelas yang hidup dan penuh semangat. Flash card tidak hanya menjadi sekedar kartu dengan gambaran visual tentang konsep riba, melainkan sebagai sarana yang menghadirkan interaktivitas tinggi di antara guru dan siswa.

Dalam percobaan awalnya, flash card ini menjadi lebih dari sekadar alat pemahaman teoritis. Melalui berbagai aktivitas permainan yang dirancang oleh mahasiswa, siswa diajak untuk terlibat aktif dalam diskusi, kolaborasi, dan aplikasi praktis dari konsep-konsep riba. Dalam beberapa sesi permainan, siswa terlihat tidak hanya fokus pada pemahaman konsep, tetapi juga meningkatkan kemampuan mereka untuk menerapkan pengetahuan tersebut dalam situasi kehidupan nyata.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun