Mohon tunggu...
Bakri Tambipessy
Bakri Tambipessy Mohon Tunggu... Penulis - Junior

Mari Budayakan Membaca Sampai Habis

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Ayu Fajriah Banyal, Si Relawan "Ceriah" dari Kota Tual (Maluku)

31 Januari 2018   22:07 Diperbarui: 31 Januari 2018   22:24 1047
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ayu Fajriah Banyal. Dok Ayu

Ayu Fajriah atau biasa di sapa Ayu,  adalah mahasiswi aktif jurusan Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Pattimura Ambon angkatan 2017. 

Meskipun berasal dari kota Tual, Ayu memilih untuk menebar kebermanfaatan berupa sosialisasi #KuliahTakGentar di Seram Bagian Barat (SBB) salah satu Kabupaten di Provinsi Maluku. Sikapnya yang selalu terlihat bahagia dan enjoy-enjoy saja membuat semua orang senang bergaul dan bercanda denganya. Bukan hanya Nia (Teman akrabnya)  tetapi para relawan lainya termasuk para siswa pun sangat senang dengan sikapnya yang juga  ceriah dan terbuka kepada siapa saja.

Ayu dan Nia saat foto bersama. Dok Nia
Ayu dan Nia saat foto bersama. Dok Nia
Keunikannya dalam menyampaikan materi Inspirasi Kuliah Tak Gentar kepada peserta didik pun kian membuahkan hasil, pasalnya para siswa merasa senang dan menyimak semua yang di sampaikan Ayu di beberapa sekolah yang dikunjunginya. Bukan hanya itu, Logat khas Tual serta games yang dibawanya saat memberikan materi pun membuat suasana kelas menjadi enjoy, sehingga para siswa tak terlalu tegang dan dengan santai menerima materi yang disampaikanya. 

Ayu saat memberikan materi Inspirasi Kuliah Tak Gentar di MAN Waimital. Dok Ayu
Ayu saat memberikan materi Inspirasi Kuliah Tak Gentar di MAN Waimital. Dok Ayu
Banyak orang yang mengenalnya mengapresiasi semangat Ayu termasuk Koordinator Gerakan Kuliah Tak Gentar wilayah Maluku Kaka Rais saat memberikan keterangan kepada wartawan di Media ini. Menurut Kak Rais,  Ayu adalah Contoh teladan bagi kita semua karena Dia mudah bergaul, cepat beradaptasi dan disetiap ada Ayu pasti suasananya jadi rame dan asyik. Pokoknya Ayu sangat Luar biasa karena meskipun dari Tual, dia memilih untuk menebar kebermanfaatan kepada para siswa yang ada di pelosok Saka Mese Nusa. Tutupnya. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun