Mohon tunggu...
Tamariah Zahirah
Tamariah Zahirah Mohon Tunggu... Penulis - Guru di SMPN 3 Tambun Utara

Menulis salah satu cara menyalurkan hobi terutama dalam genre puisi dan cerpen. Motto : Teruslah menulis sampai kamu benar-benar paham apa yang kamu tulis!

Selanjutnya

Tutup

Cerpen Pilihan

Mengajarkan Arti Disiplin

14 September 2023   21:11 Diperbarui: 14 September 2023   21:18 122
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Cerpen. Sumber ilustrasi: Unsplash

Karya: Zahirah Zahra 

Genre: Cerpen

Zahra, remaja berusia 14 tahun. Ia baru saja menerima surat kelulusan dari sekolah tempatnya menuntut ilmu. Rasa bahagia terpancar dari raut wajahnya, tatkala membuka amplop berisi pengumuman itu. 

"Alhamdulillah, terima kasih ya Allah. Akhirnya aku lulus dan bisa melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi lagi," ucapnya penuh syukur sambil mengangkat kedua tangannya. 

Zahra pun pulang ke rumah untuk menyampaikan kabar bahagia kepada kedua orang tuanya. 

Terlihat ibu dan ayahnya sedang duduk santai di ruang tamu. Zahra menghampiri dan menyalami keduanya.

"Ibu, Ayah, alhmdulillah Zahra lulus," ujar Zahra sambil menyodorkan surat kelulusan.

" Alhamdulillah ... selamat ya, Sayang," ucap ayah dan ibu dengan serempak.

"Terima kasih, Ayah. Terima kasih, Ibu." Zahra membalas dengan wajah sumringah. 

"Ayah, Ibu, Zahra mau lanjut ke pesantren, ya. Zahra ingin mendalami ilmu agama, agar bisa menjadi bekal dunia dan akhirat," ungkap Zahra.

"MasyaAllah, Zahra. Ibu dan Ayah senang mendengarnya. Alhamdulillah jika kamu mau masuk pesantren, soalnya banyak anak yang tidak betah karena peraturan pesantren terlalu ketat," ucap ibu kaget bercampur haru. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Cerpen Selengkapnya
Lihat Cerpen Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun