Mohon tunggu...
Badrut Tamam
Badrut Tamam Mohon Tunggu... Dosen - Nikmati tiap jengkal di mana kakimu berpijak, karena di atasnya ada langit yang harus engkau junjung

Nikmati tiap jengkal di mana kakimu berpijak, karena di atasnya ada langit yang harus engkau junjung

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Rektor IAIN Samarinda: Kualitas dan Produktifitas Kader Itu Penting

28 Juni 2016   12:40 Diperbarui: 28 Juni 2016   12:50 93
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

SAMARINDA- BERITAIAIN,-Rektor IAIN Samarinda Dr. H. Mukhamad Ilyasin, M.Pd yang juga adalah alumni kader PMII, Senin (27/6/2016) menghadiri acara silaturahim dan buka puasa bersama Ikatan Alumni Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (IKA PMII) Kaltim.

Silaturahim sekaligus buka puasa bersama yang gelar di Gedung PWNU Jalan Imam Bonjol No.7 Samarinda itu diagendakan rangka mempererat komunikasi sesama kader baik yang masih aktif maupun yang sudah alumnus.   

Rusman Ya’qub selaku Ketua Umum IKA PMII Kaltim menganggap penting acara silaturahim dan buka puasa bersama itu diadakan. Menurutnya kader PMII baik yang aktif maupun yang sudah menjadi alumni perlu bersama bergerak untuk membesarkan organisasi berhaluan ahlussunah wal jamaah NU itu.

"IKA PMII berharap agar selalu dibangun komunikasi antara kader, agar setiap persoalan yang dihadapi bisa sama-sama diselesaikan dan dicarikan solusi terbaiknya,”Tuturnya.

IKA PMII di bawah kepemimpinan Rusman Ya’qub terus berusaha membangun komitmen untuk selalu menjalin silaturahim baik berupa buka puasa bersama maupun pertemuan lainnya.

pmii-2-57720d93af7e613e08984fcb.jpg
pmii-2-57720d93af7e613e08984fcb.jpg
Ditemui di tempat terpisah, kepada media ini Rektor IAIN Samarinda Mukhamad Ilyasin yang juga adalah salah seorang alumnus PMII berharap agar acara sedemikian bisa terus dilestarikan guna menjalin silaturahim. Menurutnya silaturahim samacam buka puasa bersama ini adalah sarana paling efektif untuk membesarkan organisasi.

Rektor IAIN Samarinda itu juga menyampaikan bahwa dalam organisasi kualitas dan produktifitas kader juga penting untuk selalu ditingkatkan.

"Dalam sebuah organisasi itu tidak semata soal kuantitas kader, tetapi yang perlu itu soal kualitas dan produktifitas kader dalam menggerakkan sebuah organiasasi. Semakin banyak kegiatan, maka semakin baik organisasi itu,"terangnya.

Selain buka puasa bersama, pertemuan IKA PMII itu juga diisi oleh dialog antar kader. Sejumlah kader menyampaikan pendapatnya. Sebagaimana diungkap Sekretaris Umum IKA PMII Kaltim, Syafruddin yang meminta agar kader-kader PMII lebih berani tampil kritis kepada pemerintahan dalam menyoroti persoalan-persoalan kemasyarakatan.

"Saya harap kader  PMII baik yang aktif maupun yang sudah alumni harus kritis dan berani tampil untuk menyoal kebijakan-kebijakan pemerintah yang tidak sesuai harapan masyarakat. Termasuk juga kritis kepada anggota DPRD kalau perlu,"Paparnya.#Muad/Tamam/Humas

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun