Mohon tunggu...
Talitha Sabilla
Talitha Sabilla Mohon Tunggu... Mahasiswa - mahasiswa

Semangat menjalani hidup senang susah tetap percaya kepada diri sendiri jangan menyerah, hari baik pasti menanti!

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Apa itu yang disebut -Peb? atau Pemberitahuan Ekspor Barang dan Bagaimana Proses yang harus Diketahui? Para Eksportir Wajib Simak!

12 Juli 2024   17:29 Diperbarui: 12 Juli 2024   17:42 48
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
salah satu proses ekspor barang https://bisnis.tempo.co/read/1641093/begini-cara-mengurus-dokumen-pemberitahuan-ekspor-barang-peb

Pemberitahuan Ekspor Barang (PEB) adalah dokumen yang wajib diisi oleh eksportir sebagai langkah awal dalam proses ekspor barang. Dokumen ini harus disetujui oleh Direktorat Jenderal Bea dan Cukai (DJBC) setelah eksportir mendapatkan izin muat. Berdasarkan ketentuan Menteri Keuangan No.115/PMK.04/2008 yang berkaitan dengan kepabeanan, PEB menjadi salah satu syarat yang harus dipenuhi oleh eksportir sebelum melakukan ekspor.

Tujuan utama dari PEB adalah untuk memberikan informasi kepada kantor Bea Cukai mengenai semua barang yang akan diekspor. Dengan informasi yang lengkap dan akurat dalam PEB, pihak berwenang dapat mengawasi dan mengendalikan proses ekspor dengan lebih efektif. Setelah PEB disetujui, eksportir akan memperoleh izin berupa Nota Pelayanan Ekspor (NPE), yang nantinya digunakan sebagai tanda surat jalan untuk memasukkan barang ekspor ke dalam proses kepabeanan, termasuk pemeriksaan. Pemberitahuan Ekspor Barang (PEB) memiliki peran sentral dalam memfasilitasi dan mengawasi proses ekspor di Indonesia. Top of Form

Manfaat PEB bagi Eksportir

Dengan adanya PEB, pelaku ekspor setidaknya akan memperoleh berbagai manfaat berikut:

  1. Menjadi tanda bukti untuk menjamin legalitas bahwa barang yang akan diekspor tersebut merupakan legal,
  2. Memudahkan kinerja Bea dan Cukai untuk mendokumentasikan barang yang akan diekspor,
  3. Mempermudah pencatatan data statistik ekspor,
  4. Menjadi penjamin keamanan barang yang akan diekspor,
  5. Mempermudah kegiatan ekspor,
  6. Mempermudah administrasi ekspor.

Dokumen yang Dibutuhkan dalam Pembuatan PEB 

Melansir situs resmi beacukai.go.id, ada beberapa dokumen yang wajib dilampirkan sebelum membuat dokumen PEB, antara lain sebagai berikut:

  1. Surat invoice dalam ekspor,
  2. Surat packing list, 
  3. Surat izin ekspor digunakan untuk barang-barang yang bersifat terbatas dalam kegiatan ekspor,
  4. Cukai dan pajak dalam rangka kegiatan ekspor,
  5. Dokumen tambahan sesuai kebutuhan karakteristik barang yang akan diekspor.

Prosedur Pembuatan PEB 

Adapun prosedur pembuatan PEB di Kantor Bea dan Cukai dapat dilakukan dengan langkah-langkah berikut:

  1. Eksportir menyampaikan mohon pembuatan dokumen PEB ke kantor Bea dan Cukai;
  2. Menjabarkan barang yang akan diekspor dalam bentuk dokumen;
  3. Pihak terkait melakukan pemeriksaan terkait barang yang akan diekspor;
  4. Jika terdapat kesalahan dalam penulisan data, akan diterbitkan NPP atau Nota Pemberitahuan Penolakan;
  5. Jika ada dokumen persyaratan yang belum terpenuhi, akan diterbitkan NPPD atau Nota Pemberitahuan Persyaratan Dokumen;
  6. Jika semua dokumen dan data sudah lengkap dan sesuai, dokumen PEB akan diterbitkan melalui NPE atau Nota Pelayanan Ekspor;
  7. Semua barang ekspor akan diperiksa secara fisik, lalu diterbitkan juga PPB atau Pemberitahuan Pemeriksaan Barang.

Dengan adanya PEB, eksportir diwajibkan untuk melaporkan semua barang yang akan diekspor kepada otoritas Bea Cukai, yang pada akhirnya akan memberikan izin untuk proses ekspor melalui Nota Pelayanan Ekspor (NPE). Penting bagi eksportir untuk memahami prosedur dan persyaratan pembuatan PEB agar proses ekspor berjalan lancar, mematuhi ketentuan perundang-undangan yang berlaku, serta memastikan kelancaran perdagangan internasional.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun