Mohon tunggu...
Diah Ayu Puspita
Diah Ayu Puspita Mohon Tunggu... Wiraswasta - Latihan Menuangkan Isi Hati

Hanya sebatas hiburan dan informasi, yang tidak menyinggung siapapun.

Selanjutnya

Tutup

Trip

Teluk Awur Destinasi Wisata Jepara

11 Desember 2019   11:05 Diperbarui: 11 Desember 2019   11:21 8
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pantai Teluk Awur menjadi salah satu destinasi wisata Pantai di Jepara. Pantai Teluk Awur terletak tidak jauh dari pusat kota Jepara, sekitar 4 km ke arah selatan, tepatnya di daerah Tahunan, Desa Teluk Awur, Jepara. Untuk bisa menuju ke Pantai Teluk Awur pengunjung tidak dibebankan pada biaya tiket masuk. Jadi kita bisa menikmati indahnya Teluk Awur kapan saja. Akses menuju Teluk Awur cukup mudah karena kita hanya membutuhkan waktu 15 menit berkendara dari pusat kota.

Deburan ombak pantai dan air laut yang sangat jernih menambah eksotisme keindahan Teluk Awar. Dari Pantai Teluk Awur kita juga bisa melihat kura-kura Pantai Kartini dari kejauhan. Banyaknya kedai di tepi pantai menambah kenyamanan tersendiri bagi pengunjung. Para wisatawan bisa bersantai di kedai yang ada sambil bercengkerama dengan teman maupun keluarga bersama semilir angin pantai.

Tidak hanya itu pasir putihnya juga sangat memanjakan mata. Di Pantai Teluk ada wisata yang cukup menarik yaitu Wisata Pantai Banana Boat. Dengan wisata Banana Boat wisatawan bisa bermain di pantai dengan menaiki Boat yang tersedia. Namun, wisata ini hanya dibuka setiap Sabtu dan Minggu dengan tiket per orang Rp25.000. Para wisatawan juga bisa bermain-main di laut dengan menyewa pelampung.

Fasilitas yang dihadirkan di Pantai Teluk Awur cukup lengkap dan sederhana. Fasilitas ibadah seperti masjid dan musholla sudah disediakan. Namun, yang masih menjadi kendala yaitu fasilitas toilet yang belum dikelola dengan baik. Toilet di Pantai Teluk Awur kebanyakan masih dikelola individu  oleh pemilik kedai dan tempatnya juga belum memadai. Bagi wisatawan yang ingin menginap di Pantai Teluk Awur ada juga home stay di tepi pantai yang tentunya sangat nyaman untuk ditempati.

Nah, berbicara mengenai fasilitas tidak kalah menarik dengan wisata kuliner yang ada di Pantai Teluk Awur. Yang menjadi hits dan disukai anak-anak muda yaitu wisata kuliner "Seblak" yang ada disebelah selatan pantai. Wisata ini selalu ramai pengunjung karena menghadirkan kuliner yang saat ini disukai generasi milenial. Tempatnya yang juga menarik untuk dijadikan spot foto menambah minat para pengunjung untuk menikmati hidangan yang serba pedas khususnya "Seblak"

Untuk pengelolaan Pantai Teluk Awur dibilang masih belum tersistematis. Karena wisata ini masih belum dipungut retribusi untuk pengelolaan. Sehingga hal ini berdampak pada pengelolaan fasilitas yang belum tertata dengan rapi.

Dengan demikian, keindahan Pantai Teluk Awur yang ada dapat dimanfaatkan dan dikelola dengan baik untuk menarik wisatawan khususnya wisatawan mancanegara. Untuk itu himbauan bagi para pengunjung untuk tetap menjaga keindahan dan kebersihan pantai agar karunia Tuhan yang sangat indah ini bisa selalu kita nikmati.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun