Dok Pribadi
Oleh Tabrani Yunis
Dari liang-liang sempit gelap gulita
Kala ovum dan sperma bercinta
Atas kehendak sang Pencipta
Kun faya kun, Kita ada
Belum punya apa-apa
Papa
Adalah titik awal langkah mengembara
Usai dihembuskan nyawa
Dengan lembaran pencatat pahala dan dosa
Milik yang Maha Pencipta
Perjalanan itu bermula
Kala pintu liang sempit dan gulita terbuka
Suara tangis menggema menatap dunia
Mata belum bisa terbuka
Namun perjalanan mengembara pun tercipta
Padahal  masih belum  bisa apa- apa
Belum punya kata-kata
Belum ada karsa
Apa lagi cita-cita
Apalagi sejumput asa
Perjalanan mengembara
Entah berapa lama
Entah ke mana
Entah sampai ke ujung senja
Atau hanya dalam hitungan detik sirna
Karena pengembaraan ini adalah rahasia
Semua akan kembali ke semula
Menghadap Sang pencipta
Lewat liang-liang gelap sempit dan gulita
Membawa catatan dosa dan pahala
Pada Dua jalan nan berbeda
Banda Aceh, 07/07/23
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H